- Pebulu tangkis Indonesia, Greysia Polii mengaku kerap menebar senyum dalam bertanding dan ini terinspirasi dari atlet Cina, Gao Ling.
- Menurut Greysia Polii, menebarkan senyuman saat pertandingan bisa meningkatkan kepercayaan diri dan memancarkan aura positif ke pasangan.
- Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mendapatkan medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.
SKOR.id - Pecinta bulu tangkis Indonesia sempat bertanya-tanya dengan tebar senyuman yang sering dilakukan pasangan ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu saat tanding.
Ya, Greysia Polii/Apriyani Rahayu sering menunjukkan keceriaannya saat bertanding dengan tebar senyuman untuk saling memberikan aura positif.
Tak hanya tersenyum saat mendapat poin, peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu juga selalu ceria jika melakukan kesalahan atau mendapatkan bola mati.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Greysia Polii mengungkapkan alasan di balik kebiasaannya yang kerap menebar senyum saat bertanding di lapangan, termasuk dalam laga final ganda putri Olimpiade Tokyo 2020.
Menurut Greysia, kebiasaan itu terbentuk karena dia terinsipirasi legenda bulu tangkis putri Cina, Gao Ling.
Menurut pandangan Greysia Polii, Gao Ling satu-satunya pebulu tangkis yang suka melemparkan senyuman ketika sedang bertanding di lapangan, termasuk saat berhadapan dengannya.
“Saya belajar dari salah satu pemain Cina senior dulu. Dia jago banget namanya Gao Ling. Saat bola mati saja dia tersenyum terus," kata Greysia dalam jumpa pers virtual bersama NOC Indonesia, Jumat (6/8/2021).
"Terus saya berfikir, ini orang kayaknya hidupnya enggak ada beban ya, bermainnya kok enak banget,’” ucapnya.
Sejak saat itu, Greysia mengaku mulai mencari tahu dan menemukan khasiat kebiasaan tersenyum bisa menimbulkan hal positif dalam pertandingan.
Atlet berusia 33 tahun itu menilai dampak untuk dirinya dalam menebar semyum saat sedang bertanding itu tidak hanya bisa meningkatkan kepercayaan diri.
Namun, hal itu juga mampu memancarkan aura positif kepada pasangan. Selain itu, juga sangat ampuh dalam membantu menurunkan ketegangan selama pertandingan berlangsung.
Greysia menambahkan kebiasaan tersenyum, juga bisa sebagai senjata untuk menyerang mental lawan atau mempengaruhi psikologis.
“Saya pernah melawan Gao Ling saya sampai kesal sendiri. Saya berfikir kenapa dia seperti menyepelekan saya, senyum-senyum terus," katanya.
"Tetapi dia jago, saya juga tidak pernah mengalahkannya,” ujar Greysia Polii.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
DICARI #lowongan
Rekan duet untuk Apriyani Rahayu, pengganti Greysia Polii.
Klik link untuk mengetahui syarat-syaratnya:https://t.co/tMtr3ddn2h— SKOR.id (@skorindonesia) August 6, 2021
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Sabet Emas di Olimpiade Tokyo, Greysia Polii/Apriyani Rahayu Dapat Julukan Baru
Greysia Polii Bicara Soal Ganti Raket di Tengah Final Olimpiade Tokyo 2020