- Menpora Zainudin Amali menerima kehadiran Plt Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, Senin (31/5/2021).
- Zainudin Amali menyebut Sulsel masuk zona pembinaan prestasi pada Grand Desain Olahraga Nasional.
- Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman melaporkan kepada Menpora soal pembangunan Stadion Mattoanging, Makassar.
SKOR.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menerima Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman di Kantor Kemenpora, Jakarta, Senin (31/5/2021).
Dalam pertemuan itu, Andi Sudirman Sulaiman melaporkan kepada Zainudin Amali terkait rencana membangun kembalo Stadion Mattoanging, Makassar.
"Beliau juga mendiskusikan tentang Stadion Mattoanging yang pastinya sudah sangat tahu beritanya," ujar Menpora di kutip dari laman resmi Kemenpora.
"Itu adalah home base PSM Makassar yang sekarang ini masih dalam tahap perencanaan untuk dibangun kembali. Itu stadion bersejarah."
"Beliau minta saran, masukan dari kami supaya stadion itu berstandar FIFA. Jadi kalau ada event-event internasional, stadion itu bisa dipakai."
Zainudin Amali juga mengatakan bahwa Sulawesi Selatan masuk salah satu zona pembinaan prestasi dalam Grand Desain Olahraga Nasional Indonesia.
"Ada dua hal yang kami diskusikan. Pertama, grand desain olahraga nasional. Sulses jadi salah satu sentra pembinaan prestasi di antara 10 lokasi lain."
"Tapi, kami juga masih harus menunggu penyelesaian Peratura Presiden (Perpres) hingga bisa menjadi dasar hukum," Menpora menambahkan.
Pun demikian soal cabang olahraga (cabor) apa yang nanti bakal dibina di Sulsel, Menpora mengatakan hal itu masih menunggu pembahasan lanjutan.
Zainudin Amali mengaku senang karena di tengah kesibukan mengatasi pandemi Covid-19, Provinsi Sulsel masih tetap memperhatikan sektor olahraga.
"Walau konsentrasi daerah tertuju pada penanganan pandemi dan dampaknya, Pemprov Sulsel dan Kabupaten/Kota tidak melupakan kegiatan olahraga."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Huswatun Hasanah, Petinju Wanita Pertama asal Indonesia yang Tembus Final Kejuaraan Asia https://t.co/j5eToEubiS— SKOR.id (@skorindonesia) May 31, 2021
Berita Kemenpora Lainnya:
Kemenpora Beri Medali ke Para Pemuda Kreatif
Respons Kemenpora soal Rencana Turnamen Pramusim Nine Sport