- Legenda Manchester United, Gary Neville, merekomendasikan Ismaila Sarr untuk dibeli mantan klubnya.
- Gary Neville menganggap Manchester United perlu pemain yang handal di posisi sayap kanan.
- Menurut Gary Neville, gaya permainan Ismaila Sarr bakal menyulitkan bek lawan.
SKOR.id - Legenda Manchester United, Gary Neville, merekomendasikan nama winger Watford, Ismaila Sarr, sebagai salah satu target potensial.
Ismaila Sarr telah tampil mengesankan untuk membantu Watford keluar dari zona degradasi.
Gary Neville melalui siaran podcastnya menekankan apabila Setan Merah memerlukan pemain di winger kanan. Neville juga memuji permainan dari Ismaila Sarr.
"Manchester United membutuhkan pemain di sayap kanan. Jujur sebenarnya dia adalah pemain dengan talenta besar," kata Neville.
"Kita telah melihat penampilannya sebelumnya tetapi malam ini dia bersinar bahkan di babak pertama ada periode dimana Watford membangun serangan melalui dirinya. Jadi dia akan dicari dan saya yakin Watford akan menguangkannya jika mereka mendapat tawaran yang tepat."
Dengan kecepatan yang dimiliki oleh pemain 22 tahun itu, Neville merasa pemain bertahan lawan bakal sulit untuk menjaganya.
"Saya selalu berpikir terutama sebagai pemain yang bermain melebar, apa yang tidak ingin saya lawan ketika bermain," ujar Neville.
"Yang pertama adalah kecepatan. Dan kemudian, kalian harus memikirkan apakah dia bisa menggunakan gerakannya. Tentu dia bisa karena memiliki kualitas berlari yang sangat baik. Dia bisa berputar di belakang, berlari lurus, tetapi juga bisa berlari di antara bek sayap dan bek tengah. Hal ini yang menyulitkan saya menjaga pemain."
Ismaila Sarr dianggap tidak hanya menyulitkan ketika melakukan pergerakan tanpa bola. Dirinya juga bakal menyulitkan bek sayap lawan ketika membawa bola dan mengirimkan umpan silang.
"Kemudian yang kalian pkirkan, apakah dia bisa membawa bola. Bisakah kalian membiarkannya saja? Terkadang jika kalian bertemu pemain cepat hanya mendiamkannya saja," kata Neville menambahkan.
"Tetapi ketika kalian membiarkannya menguasai bola dia bisa melakukannya dan mengirimkan umpan silang yang bagus. Jadi saat itulah kalian akan berfikir mendapatkan sebuah masalah ketika menjadi bek sayap."
Pemain asal Senegal itu bisa menjadi target alternatif Manchester United ketika gagal mendapatkan Jadon Sancho (Borussia Dortmund).
Dari segi biaya merekrut Ismaila Sarr akan lebih murah daripada Jadon Sancho.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Gesturnya Disorot, Bek Arsenal Ini Tebus Kesalahan dengan Hadiahkan Kostumhttps://t.co/EOFoeiCmjr— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 19, 2020
Berita Manchester United lainnya:
Lengkap! 10 Keputusan VAR yang ''Untungkan'' Manchester United Musim Ini