- Role jungler yang mempunyai tugas yang tidak mudah karena harus melakukan farming dengan cepat dan bisa sebagai damage dealer utama dalam sebuah tim.
- Sehingga memerlukan kemampuan mikro dan makro yang sangat tinggi untuk bisa menjadi seorang jungler yang baik.
- Champion yang cocok untuk pemain pemula antara lainnya adalah XIn Zhao, Olaf, Wukong, dan Master Yi.
SKOR.id - Pada permainan League of Legends: Wild Rift terdapat berbagai role yang bisa dimainkan.
Salah satunya adalah role jungler yang mempunyai tugas yang tidak mudah karena harus melakukan farming dengan cepat dan bisa sebagai damage dealer utama dalam sebuah tim.
Sehingga memerlukan kemampuan mikro dan makro yang sangat tinggi untuk bisa menjadi seorang jungler yang baik.
Tetapi bagi pemain pemula, hal ini menjadi beban tersendiri karena minimnya pengalaman dan kemampuan.
Oleh karena itu, SKOR.id telah merangkum 5 champion jungler yang mudah digunakan untuk pemain pemula, berikut ulasannya:
1. Xin Zhao
Champion satu ini adalah jungler yang sangat mudah dimainkan dan sangat kuat saat ini.
Pasif dari Xin Zhao membuatnya menjadi jungler yang lebih sustain, karena bisa memberikan HP setiap serangan ketiga.
Kombo dari Zin Zaho juga cukup mudah dan membuatnya menjadi sangat mengerikan saat early game.
2. Evelynn
Evelynn menjadi salah satu champion jungler yang sangat mudah untuk dimainkan.
Kuncinya adalah mengamankan kills dengan champion satu ini akan bisa meneror seluruh map dengan kemampuan stealth.
Selain itu Evelynn juga merupakan champion yang cukup cepat melakukan farming.
3. Master Yi
Jungler termudah karena hanya mengandalkan kemampuan auto attack yang tidak terlalu rumit.
Master Yi hanya harus pintar-pintar memposisikan diri terutama saat team fight.
Strategi flanking membuat Master Yi akan semakin efektif karena bisa mengakhiri musuh dengan combo ulti dan skill 1.
4. Olaf
Tak memerlukan skill atau mekanik tertentu untuk bisa mahir menggunakan Olaf.
Champion satu ini juga bisa melakukan spam skill berkat skill 1 miliknya.
Cooldown dari Olaf ini juga cukup cepat dan bisa menghabisi musuh dengan menggunakan seluruh skill yang dimilikinya.
5. Wukong
Wukong jungler bisa cukup cepat saat melakukan farming dan tidak terlalu rumit.
Kemampuan doppelganger miliknya juga membuat Wukong bisa menipu lawan dengan mudahnya.
Hanya perlu penyesuaian sedikit mengenai positioning saat melakukan skill.
Berita Wild Rift lainnya:
Rekomendasi Build Item Champions Shen di Wild Rift