SKOR.id - Pembalap asal Italia, Franco Morbidelli, akhirnya dipastikan bergabung dengan tim satelit Ducati, Prima Pramac Racing Team mulai musim 2024.
Nantinya, Morbidelli bakal menjadi pembalap tim MotoGP tersebut bersama Jorge Martin dengan mengendarai motor Desmosedici GP24.
Pembalap yang tahun ini akan menjalani musim terakhirnya bersama Monster Energy Yamaha tersebut dikontrak Prima Pramac dengan durasi tiga musim. Posisi Morbidelli di Monster Energy Yamaha pun sudah diumumkan sebelumnya bakal digantikan oleh Alex Rins pada musim depan.
Secara prestasi, pembalap yang akrab disapa Franky itu pun pernah menempati peringkat kedua pembalap MotoGP 2020, juara dunia Moto2 2017, serta juara European Superstock 600 2013.
Tak ayal, bergabungnya Morbidelli disambut gembira para petinggi Ducati dan Prima Pramac Racing Team.
“Saya memiliki keyakinan besar padanya dan bakatnya. Saya yakin dia akan merasa sangat nyaman di tim kami, dan bersama-sama, kami akan mencapai hasil yang besar,” kata Gino Borsoi, manajer Prima Pramac Racing Team, seperti dikutip laman resmi MotoGP.
Hal senada juga dituturkan Luigi Dall’Igna selaku manajer umum Ducati Corse.
"Franco adalah pembalap berbakat dan berpengalaman. Dalam beberapa kesempatan, dia telah menunjukkan kekuatan dan kecepatannya. Bukan kebetulan bahwa pada tahun 2020, dia menjadi wakil juara dunia MotoGP, memenangkan tiga balapan Grand Prix," ucapnya.
"Kami yakin bahwa, bersama Pramac Racing dan berkat dukungan kami, dia akan dapat menunjukkan potensinya sepenuhnya. Kami berharap untuk memulai petualangan baru yang menarik ini bersama-sama," Luigi Dall'Igna menambahkan.
Semua Murid Valentino Rossi Gabung Ducati
Dengan bergabungnya Morbidelli, maka semua murid Valentino Rossi kini bergabung dengan Ducati. Artinya, tidak ada lagi anggota VR46 Riders Academy yang jadi penerus Rossi di pabrikan Yamaha.
Sebelumnya, tiga pembalap lainnya jebolan VR46 Riders Academy sudah bergabung dengan pabrikan Ducati. Mereka adalah Francesco ‘Pecco’ Bagnaia yang sudah bergabung dengan Ducati Lenovo Team sejak 2019.
Kemudian ada adik Valentino Rossi, Luca Marini, yang saat ini mengaspal bersama di bawah bendera tim Mooney VR46 Racing. Di tim tersebut ada juga Marco Bezzecchi, yang merupakan jebolan VR46 Riders Academy.
Sejak menjalani debutnya di MotoGP pada 2022, Marco Bezzecchi langsung membela Mooney VR46 Racing Team. Ia dikontrak dua musim oleh tim milik Rossi tersebut.
Dia sempat diminta Ducati untuk pindah ke Pramac pada 2024, tetapi akhirnya memutuskan bertahan di VR46 karena merasa solid bekerja dengan skuad asal Tavullia, Italia, itu.