- Selasa (5/7/2022), Francesco Bagnaia dikabarkan mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal di wilayah Ibiza.
- Kadar alkohol pembalap Italia tersebut tiga kali lebih tinggi dari yang diizinkan untuk menyetir.
- Francesco Bagnaia meminta maaf atas kecerobohannya dalam menyetir.
SKOR.id - Francesco Bagnaia meminta maaf atas tindakannya menyetir di bawah pengaruh alkohol di Ibiza, Spanyol, pada Selasa (5/7/2022) dini hari.
Kabar kecelakaan tunggal rider Ducati tersebut di jalan raya Ibiza pertama kali diberitakan oleh Ibiza Newspaper.
Dalam laporan tersebut tertulis bahwa bagian depan mobil Citroen yang dikendarai Bagnaia menabrak pagar pembatas jalan.
Selain itu, polisi juga menemukan bahwa kadar alkohol yang ditemukan dalam tubuh sang pembalap mencapai 0,87 mg/l.
Angka tersebut tiga kali lipat lebih tinggi dari batas maksimal kadar alkohol yang diizinkan pemerintah Spanyol untuk mengemudi, yakni 0,25 mg/l.
Motorsport mengabarkan bahwa Ducati mengonfirmasi kecelakaan tersebut dan mengatakan bahwa Bagnaia segera dibawa terbang ke Italia.
Beberapa jam setelah kabar kecelakaan menyebar di media, pembalap yang akrab disapa Pecco tersebut menulis penyataan maaf di media sosialnya.
Dalam tulisannya, Pecco mengaku ceroboh karena mengemudi dalam keadaan mabuk padahal memiliki toleransi alkohol yang rendah.
Atas kesalahannya tersebut Pecco meminta maaf dan berjanji tidak lagi menyetir setelah minum alkohol.
View this post on Instagram
"Kemarin malam saya di Ibiza bersama teman-teman untuk berpesta selama jeda balapn MotoGP," tulis lulusan akademi milik Valentino Rossi tersebut.
"Kami merayakan dan berkumpul bersama atas kemenangan saya di GP Belanda. Saya pulang dari pesta pada pukul tiga dini hari."
"Ketika saya melewati bundaran jalan tetiba bagian depan mobil saya sudah masuk parit tanpa ada orang atau kendaraan lain yang terlibat."
"Akan tetapi, kadar alkohol yang polisis temukan dalam darah saya lebih tinggi dari yang diizinkan oleh regulasi Spanyol. Saya meminta maaf atas apa yang telah terjadi."
"Saya sebenarnya bukan peminum minuman keras. Kejadian tersebut adalah sebuah kecerobohan serius yang tidak seharusnya terjadi."
"Saya meminta maaf kepada semua orang. Saya memastikan bahwa saya belajar dari kesalahan ini. Jangan pernah menyetir setelah minum alkohol. Terima kasih."
Berita MotoGP Lainnya:
Hasil MotoGP Belanda 2022: Francesco Bagnaia Menang Sempurna, Fabio Quartararo Crash 2 Kali
Francesco Bagnaia Ungkap Rekornya di Sirkuit Assen Sulit Dikalahkan