- Pelanggan TV berbayar Indonesia tak bisa lagi saksikan tayangan dari Fox Sports, per 1 Oktober 2021.
- Ini merupakan dampak dari kebijakan sang induk, Disney, yang menghapus 18 saluran di kawasan Asia Tenggara dan Hong Kong.
- Jika ingin menyaksikan Fox Sports, pelanggan di Indonesia harus menggunakan layanan streaming Disney+ Hotstar.
SKOR.id - Pelanggan TV berbayar di Indonesia dipastikan tak bisa lagi menikmati tayangan-tayangan dari Fox Sports mulai 1 Oktober 2021.
Ini akibat dari kebijakan sang induk, Disney, yang menutup 18 channel saluruan televisi premiumnya, termasuk Fox Sports, untuk Asia Tenggara dan Hong Kong.
Saat ini, Disney memilih untuk fokus ke platform streaming, hal yang sedang digandrungi masyarakat dunia, akhir-akhir ini.
Menurut keterangan resminya, Disney menyebut ini sebagai upaya membantu menyelaraskan bisnis sumber daya scara lebih efisien dan efektif.
Disney beranggapan, layanan streaming merupakan masa depan dari industri penyiaran. Atas dasar itu pula, mereka mengalihkan fokus.
"(Ini) sebagai bagian dari uapaya global The Walt Disney Company untuk beralih ke model D2Cfirst dan selanjutnya mengembangkan layanan streaming."
"Perusahaan mengonsolidasikan bisnis jaringan media utamanya di Asia Tenggara dan Hong Kong," ucap Disney ke para karyawan seperti dikutip Forsater.com.
Nantinya, penggemar olahraga di Indonesia bisa menikmati Fox Sports dengan berlangganan layanan streaming Disney+ Hotstar.
Langkah ini sendiri diambil setelah layanan Disney+ Hotstar mendapatkan daya tarik tersendiri di wilayah Asia-Pasifik.
Awal tahun ini, Media Partners Asia memperkirakan platform itu menghasilkan 1,2 miliar dolar AS (sekitar Rp 17,3 triliun) pada 2021.
Adapun cakupan pelanggan mereka dikabarkan mencapai 66 juta.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Olahraga Lainnya:
Batal Tampil di Playoff, Ini Jadwal Terbaru Persipura di Piala AFC 2021
Piala Dunia Basket 2023, Perbasi Cari Pemain Naturalisasi di NBA G-League