- Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia menggelar doa bersama menuju final Proliga 2022 pada Kamis (24/3/2022).
- Doa bersama digelar di dua tempat berbeda dan dihubungkan melalui siaran telekonferensi.
- Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia akan menghadapi Bandung bjb Tandamata di final Proliga 2022 pada Sabtu (26/3/2022) sore.
SKOR.id - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia baru saja menggelar doa bersama menjelang penampilan mereka di final Proliga 2022 pada Kamis (24/3/2022).
Tim asal Jawa Timur itu menggelar acara dengan tajuk "Doa Bersama Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia Volleyball Club: Road to Grand Final Proliga 2022".
Dengan kondisi tim Gresik Petrokimia yang saat ini berada di Sentul, Bogor, maka pengajian tersebut digelar di dua tempat yang dihubungkan melalui telekonferensi.
Tampak dari unggahan Instagram Story Gresik Petrokimia, Hany Budiarti dan kawan-kawan berkumpul di salah satu sudut ruangan tempat mereka bermukim di Sentul.
Dalam unggahan itu samar terdengar doa dan harapan pemain dan ofisial tim yang berharap bisa tampil maksimal di partai final yang akan digelar pada Sabtu (26/3/2022).
Tim asuhan Ayub Hidayat itu mengaku akan memberikan penampilan terbaik selama menghadapi tim bertabur bintang, Bandung bjb Tandamata.
Jika melihat dari rekam perjalanan menuju final, Gresik Petrokimia unggul 2-1 atas bjb Tandamata dari Putaran I, II, hingga Final Four.
Pada Putaran I, Hany cs menang 3-1 (25-23, 23-25, 25-22, 25-22). Kemenangan kembali didapat pada Putaran II dengan 3-2 (25-21, 11-25, 25-23, 27-29, 15-13).
Sayangnya, Gresik Petrokimia kalah 2-3 (25-16, 29-27, 18-25, 22-25, 11-15) dari sang rival bjb Tandamata pada fase final four.
Sementara itu, grand final Proliga 2022 untuk kategori putri dijadwalkan berlangsung di Padepokan Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, pada Sabtu mendatang.
Sebelum babak final akan dipertandingkan perebutan posisi ketiga antara Jakarta Pertamina Fastron melawan Jakarta Mandiri Popsivo Polwan.
Berita Proliga 2022 Lainnya:
Road to Final Proliga 2022: Bandung bjb Tandamata vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
Jadwal Final Proliga 2022 Akhir Pekan Ini, 26-27 Maret 2022