- Final leg kedua Piala AFF 2020 antara Thailand vs Indonesia terlaksana pada hari pertama tahun baru 2022.
- Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku optimistis dapat memetik kemenangan.
- Shin Tae-yong telah menaruh kepercayaan besar kepada seluruh pemain timnas Indonsia.
SKOR.id - Timnas Indonesia akan melakoni laga pemungkas melawan Thailand dalam final leg kedua Piala AFF 2020, Sabtu (1/1/2021) malam.
Pertandingan tersebut akan kembali digelar di Stadion Nasional Singapura mulai pukul 19.30 WIB.
Laga ini akan menjadi satu sisa kesempatan skuad Garuda untuk mengais kans meraih gelar juara Piala AFF 2020.
Namun demikian, hasil buruk telah ditemui tim asuhan Shin Tae-yong saat final leg pertama melawan Thailand, Rabu (29/12/2021).
Kala itu, timnas Indonesia kalah telak dari Thailand empat gol tanpa mampu membalas.
Namun demikian, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong tetap optimistis dan telah menaruh kepercayaan besar kepada anak asuhnya.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut meyakini, Indoneisa mampu bangkit dan memenangi pertandingan ini.
"Saya percaya pertandingan besok kami akan menang," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga.
Dia tak menampik bahwa para pemain sedang dalam kondisi yang tegang karena hasil sebelumnya.
Hanya saja, Shin telah menaruh kepercayaan besar kepada pemain untuk memberikan hasil terbaik untuk Indonesia.
"Memang, para pemain Indonesia saat ini sedang tegang karena pertandingan leg pertama," ujarnya.
"Para pemain kurang pengalaman jadi mendapatkan hasil seperti kemarin."
"Tetapi pertandingan besok tetap menjadi pertandingan berat. Hanya saja, saya dan pemain percaya besok bisa mendapatkan kemenangan," kata Shin Tae-yong mantap.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Timnas Indonesia lainnya:
Piala AFF 2020: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Final Piala AFF 2020: Thailand Isyaratkan Permainan Intensitas Tinggi