- Final leg kedua Piala AFF 2020 antara timnas Indonesia dan Thailand segera digelar.
- Dua pemain timnas, Rizky Ridho dan Irfan Jaya, meminta dukungan dan doa untuk laga ini.
- Rizky Ridho dan Irfan Jaya bertekad untuk memberikan yang terbaik demi timnas Indonesia.
SKOR.id - Masih tersisa satu pertandingan untuk timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020.
Menghadapi Thailand akan menjadi kesempatan terakhir timnas Indonesia untuk merebut gelar juara.
Namun tugas Indonesia untuk merebut gelar juara tersebut terbilang berat mengingat kekalahan pada leg pertama.
Di leg pertama, timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 0-4 dari Thailand.
Itu artinya, Indonesia membutuhkan lima gol tanpa kebobolan untuk menyabet gelar juara tersebut.
Dua pemain andalan timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Irfan Jaya, bertekad untuk memberikan hasil terbaik.
Rizky Ridho dan Irfan Jaya menuturkan bahwa segala sesuatu dapat terjadi di pertandingan besok.
Namun demikian, mereka berdua meminta kepada segenap pendukung skuad Garuda untuk terus memberi dukungan dan doa.
"Kami masih butuh doa dan semangat untuk leg kedua," ujar Rizky Ridho melalui YouTube PSSI.
"Tidak ada yang tidak mungkin, yang terpenting kita sudah lupakan yang kemarin dan kita besok berusaha yang terbaik," Ridho mengimbuhi.
Hal senada juga disampaikan Irfan Jaya untuk tetap memberi dukungan kepada tim Garuda pada leg kedua nanti.
"Untuk seluruh masyarakat seluruh Indonesia tetap dukung kami di pertandingan leg kedua," ujar Irfan.
"Apapun hasilnya kita akan bekerja keras agar mendapat hasil terbaik," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Timnas Indonesia lainnya:
Final Piala AFF 2020: Shin Tae-yong Tegaskan Timnas Indonsia Besok Menang