- Duel Pelita Jaya dan Satria Muda di final IBL 2022 sudah panas sejak konferensi pers.
- Kedua pelatih saling klaim dukungan publik Bandung, mengingat final IBL 2022 akan digelar di Kota Kembang.
- Final IBL 2022 bakal berlangsung mulai akhir pekan ini di GOR C-Tra Arena, Bandung dengan menggunakan sistem best of three.
SKOR.id - Suasana hangat sekaligus panas tersaji dalam konpers jelang final IBL 2022 antara Pelita Jaya Bakrie Jakarta kontra Satria Muda Pertamina Jakarta.
Kedua kepala pelatih, Fictor Roring (Pelita Jaya) dan Youbel Sondakh (Satria Muda), sama-sama mengeklaim dukungan suporter Bandung.
Menurut Ito, publik Bandung pasti akan memberikan dukungannya kepada Pelita Jaya mengingat Satria Muda adalah tim yang menyingkirkan Prawira Bandung di semifinal.
"Prawira dikalahkan sama Satria Muda, tidak mungkin lah publik Bandung memberikan dukungannya kepada Satria Muda," ujarnya dalam sesi konpers, Jumat (26/8/2022).
"Jadi, saya yakin Bandung akan lebih menguntungkan Pelita Jaya ketimbang Satria Muda."
Akan tetapi, Youbel Sondakh punya pendapat berbeda. Tentu saja, ia mengeklaim publik Kota Kembang bakal lebih condong ke Satria Muda.
"Karena Prawira dikalahkan Satria Muda, mereka (publik Bandung) justru ingin tim yang mengalahkan mereka adalah tim juara," katanya.
"Jadi, saya sangat yakin publik Bandung akan memberikan dukungannya kepada Satria Muda."
Sebagai catatan, ini merupakan final kelima yang mempertemukan Satria Muda dan Pelita Jaya di sepanjang sejarah kompetisi basket profesional Indonesia.
Pada pertemuan sebelumnya, Satria Muda menang tiga kali di final NBL Indonesia 2014-2015, IBL 2017-2018, dan IBL 2022.
Sedangkan Pelita Jaya memenangi satu edisi saja, yaitu pada IBL 2017, yang hingga saat ini juga jadi momen mereka berhasil menjuarai kompetisi basket profesional di Indonesia.
Berita Lainnya IBL 2022:
Jadwal Final IBL 2022: Pelita Jaya Bakrie Jakarta vs Satria Muda Pertamina Jakarta
Final IBL 2022: Tembakan Tiga Angka Jadi PR Pelita Jaya Jelang Bersua Satria Muda