- Fernando Alonso tetap santai jelang menghadapi kompetisi F1 2021.
- Ia mengaku siap tampil meski masih tertanam titanium di dalam rahangnya setelah kecelakaan sepeda beberapa waktu lalu.
- Fernando Alonso mengharapkan kejutan dalam momentum comeback-nya di ajang F1.
SKOR.id - Fernando Alonso tetap antusias menyambut kompetisi Formula 1 (F1) 2021 bersama tim Alpine meski dengan benda asing tertanam di dalam rahangnya.
Pada Februari lalu, Fernando Alonso mengalami kecelakaan sepeda di Swiss yang memaksanya menjalani operasi pembenahan rahang dengan menanamkan pelat titanium.
Butuh waktu cukup panjang hingga akhirnya pembalap veteran yang hiatus dua musim dari F1 ini siap kembali berada di belakang kemudi.
Meskipun dengan pelat titanium di dalam rahangnya, Fernando Alonso mengaku akan menampilkan performa terbaik untuk musim ini.
"Setelah saya setuju untuk bergabung dengan tim Alpine, saya telah memberi usaha yang besar mulai dari fisik maupun mental untuk mempersiapkan musim ini," ujar Alonso.
Pria 39 tahun tersebut tak sabar untuk segera turun ke lintasan F1 dan memacu mobil A521 yang terpasang power unit Renault E-Tech 20B.
Alonso pun berharap mendapat sedikit kejutan manis dari perjuangannya kembali ke ajang F1 pada tahun ini.
"Saya belajar banyak di saat saya hiatus dari Formula 1, terutama soal berbedaan gaya balap," kata dua kali juara dunia F1 tersebut.
"Sekarang, saya telah kembali ke F1 dan sangat termotivasi untuk menghadapi tantangan yang menghadang ke depannya."
"Rasanya menyenangkan bisa kembali balapan F1 selama tes pramusim tetapi saya tak sabar menantikan balapan sesungguhnya," kata Fernando Alonso.
"Soal performa, kita belum tahu kebenarannya sebelum kualifikasi perdana pada Sabtu ini."
"Ketika semua orang menggunakan bahan bakar yang rendah, seluruh ban tercepat dipasang, dan mesin dalam kondisi penuh, saya berharap adanya sedikit kejutan," ujarnya.
Sementara itu, seri perdana F1 2021 bakal digelar di Sirkuit Internasional Sakhir, Bahrain pada 26-28 Maret mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Moto3 2021: Tes Jeblok, Andi Gilang Tetap Semangat Sambut Musim Baru https://t.co/AnwxePGhOi— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 24, 2021
Berita Formula 1 Lainnya:
Mantan CEO F1 Ungkap Penyebab Penurunan Performa Sebastian Vettel bersama Ferrari
Valtteri Bottas Nyaris Terbujuk Bisikan Pensiun Perkara Team Order di F1 2018