- Sosok pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, punya arti penting untuk Ferdinand Sinaga.
- Robert Rene Alberts dan Ferdinand Sinaga pernah bekerja sama yakni di PSM Makassar pada 2018.
- Secara statistik, Ferdinand Sinaga adalah pemain tersubur dalam arahan Robert Rene Alberts.
SKOR.id - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, rupanya menjadi sosok yang memiliki arti penting bagi Ferdinand Sinaga.
Sebelum menangani Persib Bandung, Rene Alberts memang pernah bekerja sama dengan Ferdinand sebagai pelatih dan pemain.
Keduanya sama-sama saling membahu untuk memberikan kejayaan untuk PSM Makassar, sejak Maret 2018 hingga Januari 2019.
Berita PSM Lainnya: Cerita Legenda PSM yang Tolak Klub Malaysia demi Bawa Juku Eja Juara
"Saya merasa sangat senang sekali saat pulang dari Malaysia untuk kembali ke PSM," kata Ferdinand pada channel Youtube-nya.
"Haru, seperti usai merantau pulang ke rumah. Dan ketemu dengan seorang bapak, yang mengerti saya di momen-momen tertentu," ia melanjutkan.
Ya, sosok Rene Alberts dianggap seperti orangtua bagi penyerang berusia 31 tahun itu karena pengertian yang telah diberikannya.
Pelatih asal Belanda ini menangani Juku Eja, julukan PSM, sejak Juni 2016 hingga Januari 2019, dan melatih Persib per Maret 2019.
Sedang penyerang kelahiran Bengkulu itu kembali memperkuat PSM sejak Maret 2018 hingga sekarang, usai perantauannya ke Kelantan FA.
"Dia mensuport saya di saat-saat saya lagi down atau ada masalah. Memang coach Robert ini mengerti dan paham kepada saya jadi saya senang sekali," ucap Ferdinand.
"Saat ketemu, langsung saya peluk dia dan dia pun membalas dengan pelukan erat. Dia good father (bapak yang baik)," ia menambahkan.
Saat melihat fakta statisik di laman transfermarkt, Ferdinand adalah pemain kedua yang paling sering dimainkan dalam laga PSM oleh Rene Alberts.
Berita PSM Lainnya: PSMS Medan Akan Beri THR untuk Legimin Raharjo dan Kawan-kawan
Penyerang yang dijuluki The Dragon itu dimainkan dalam 63 pertandingan lintas ajang dan hanya kalah banyak dari Muhammad Rahmat, 67 laga.
Sementara soal raihan golnya, dari kesempatan itu Ferdinand mencetak 25 gol atau jadi pemain tersubur arahan Rene Alberts (plus ada lima assist).