- Felipe Caicedo telah resmi sebagai pemain Inter Milan dengan status pinjaman.
- Felipe Caicedo menyatakan terima kasih kepada pelatih Simone Inzaghi.
- Penyerang asal Ekuador ini siap membalas jasa sang pelatih dengan performa maksimal.
SKOR.id - Felipe Caicedo sudah resmi sebagai pemain Inter Milan dengan status pinjaman, Sabtu (29/1/2022) malam WIB.
Penyerang asal Ekuador ini akan bermain di tim asuhan Simone Inzaghi dengan status pinjaman dari Genoa, hingga musim 2021-2022 ini berakhir.
Bermain di Inter Milan menjadi poin tersendiri bagi karier Felipe Caicedo. Setelah memperkuat Lazio, kini bintang berpostur besar tersebut bermain untuk tim yang lebih besar lagi.
Apalagi, bagi penyerang yang usianya sudah 33 tahun, mendapatkan kesempatan main untuk I Nerazzurri menjadi sebuah kebanggaan tersendiri.
Dan, semua itu terjadi tiada lain karena faktor Simone Inzaghi. Dalam pernyataan pertamanya sebagai pemain Inter Milan, Felipe Caicado mengaku bangga dan berterima kasih kepada pelatihnya tersebut.
Felipe Caicedo memang sudah mengenal Simone Inzaghi saat keduanya masih di Lazio. Kini, dia kembali bereuni dengan pelatihnya tersebut.
"Saya ingin memberikan yang terbaik dan pertama saya ingin mengucapkan kepada pelatih Simone Inzaghi," kata Felipe Caicedo.
"Dia telah berusaha, melakukan segalanya untuk membawa saya ke sini," dia menambahkan kepada Inter TV.
Felipe Caicedo menyatakan bahwa dirinya sangat bahagia dan sudah tidak sabar untuk bermain sebagai pemain Inter Milan.
"Saya ingin segera berlatih dan bermain untuk Inter. Saya bangga bisa mewakili negeri saya, sebagai pemain Ekuador pertama yang bermain di Inter Milan," dia menegaskan.
Felipe Caicedo memang tidak perlu berlama-lama. Setelah semua proses transfernya rampung serta perkenalannya dan sesi pemotretan, dia langsung menuju lapangan untuk berlatih.
Walau belum tentu sebagai penyerang utama, namun Felipe Caicedo memahami bahwa dia akan memberikan segalanya ketika mendapatkan kesempatan diturunkan.
Ketika masih di Lazio, Felipe Caicedo memang dikenal dengan statusnya sebagai "super-sub" yang artinya kerap mencetak gol ketika diturunkan sebagia pengganti.
Bahkan, dia kerap mencetak gol telat. Inilah salah satu yang membuat Simone Inzaghi menyukainya.
"Jika memang saya bisa mencetak gol di menit ke-90, itu akan sangat bagus," katanya. Gol-gol Felipe Caicedo pada menit terakhir kerap memberikan kemenangan atau hasil dramatis saat di Lazio.
"Saya sudah bekerja di bawah asuhannya selama empat tahun ketika di Lazio. Dan, sekarang kami bersama kembali. Kehadirannya membuat saya yakin dan saya sangat berterima kasih," katanya lagi.
Dia juga optimistis dapat segera beradaptasi karena di Inter Milan saat ini sudah mengenal sejumlah pemain yang merupakan mantan pemain Lazio. Termasuk Joaquin Correa dan Stefan de Vrij.
Berita Liga Italia Lainnya:
Inter Milan Resmi Pinjamkan Stefano Sensi ke Sampdoria
Inter Milan Tanpa Nicolo Barella di Dua Laga lawan Liverpool