SKOR.id – Peforma apik yang ditunjukkan McLaren pada kualifikasi F1 Grand Prix (GP) Inggris 2023, menjadi perhatian pembalap Mercedes Lewis Hamilton.
McLaren sukses menempatkan dua pembalapnya, Lando Norris dan Oscar Piastri, finis di posisi kedua serta ketiga dalam sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Silverstone pada Sabtu (8/7/2023).
Sedangkan Lewis Hamilton menempati posisi ketujuh, tepat di belakang rekan setimnya, George Russell.
Dengan hasil tersebut, Hamilton meminta Mercedes perlu waspada dengan kemajuan yang telah ditunjukkan oleh para tim rival, termasuk McLaren.
"Itu bukan pukulan. Itu hanya peringatan bagi kami. Orang lain telah menyusul kami dan kami perlu berbuat lebih banyak,” kata Hamilton yang membalap untuk tim McLaren pada musim 2007-2012
Lewis Hamilton menambahkan bahwa dia memperkirakan F1 GP Inggris 2023 akan menjadi balapan yang berat bagi Mercedes. Dua pembalap McLaren yang mulai sulit ditaklukan jadi salah satu alasan.
“Tentu saja saya akan mencoba dan optimistis dan kami akan melakukan yang terbaik, tetapi secara realistis, saya tidak yakin,” ujar juara dunia F1 tujuh kali itu.
“Kami akan mencari tahu. Sulit untuk melewati dua (pembalap) Ferrari, dan kemudian kami memiliki dua McLaren di luar sana. Ini akan menjadi balapan yang sulit.”
Hamilton menilai bahwa sebagian besar peningkatan besar performa McLaren berasal dari produksi suku cadang aerodinamika yang sangat mirip dengan mobil Red Bull.
“Kalau melihat mobilnya, masuk akal. Saya sangat senang untuk mereka (McLaren),” katanya.
“Mereka telah melakukan perjalanan yang buruk begitu lama sehingga untuk kembali ke sana (top performa) benar-benar menyenangkan untuk dilihat.”
“Jika Anda hanya meletakkannya di samping Red Bull, itu terlihat sangat mirip di samping dan itu berhasil. Sangat bagus.”
“Kami sekarang memiliki tim lain dalam campuran, yang ingin kami lihat dalam olahraga ini,” ia menambahkan.
Keberhasilan McLaren dalam meningkatkan performa mobil mereka juga dikagumi oleh rekan setim Hamilton, George Russell. Ia ikut menantikan persaingan McLaren dalam balapan utama F1 GP Inggris 2023.
"Kerja bagus untuk McLaren. Mereka datang entah dari mana dan mereka tidak dikenal besar untuk besok ... jadi mari kita lihat,” pembalap 25 tahun itu menuturkan.
Sementara itu, balapan utama F1 GP Inggris 2023 sendiri bakal berlangsung hari ini, Minggu (9/7/2023) mulai pukul 21.00 WIB.