- George Russell emosional setelah insiden clash dengan Zhou Guanyu dan gagal meraih poin di F1 GP Inggris 2022.
- Ambisi finis keenam yang runtuh di hadapan publik sendiri membuat George Russell frustrasi.
- Zhou Guanyu dalam kondisi baik-baik dan bersiap tampil di GP Austria akhir pekan ini.
SKOR.id - Formula 1 (F1) GP Inggris 2022, Minggu (3/7/2022), berlangsung penuh drama dengan setidaknya dua kecelakaan terjadi di tengah lomba.
Kecelakaan horor di putaran pembuka terjadi ketika mobil Zhou Guanyu (Alfa Romero) terbang dan menabrak pembatas Sirkuit Silverstone, Inggris.
Akibat insiden tersebut bendera merah pun berkibar dan balapan ditunda sesaat sembari panitia membersihkan lintasan.
George Russell (Mercedes) yang terlibat dalam kecelakaan tersebut mengaku sangat emosional melihat mobil salah satu kawan terbang di depan matanya.
"Begitu melihat bendera merah berkibar saya tahu bahwa kondisinya aman untuk keluar dari mobil (dan menghampiri Zhou)," kata Russell dilansir dari Formula1.com.
"Saya ingin memastikan apakah Zhou baik-baik saja dan mungkin saja ada yang bisa saya bantu kerjakan."
View this post on Instagram
Setelah mengetahui bahwa Zhou baik-baik saja, Russell mengaku segera kembali ke mobilnya yang terparkir di pinggir lintasan. Sayangnya, mobil tersebut tidak bergerak.
Sebagai pembalap tuan rumah, Russell yang start dari posisi ke-8 telah mengincar poin sejak awal mengaspal di Silverstone.
Akan tetapi, kondisi mobil yang mogok dan diangkut truk membuat asa tersebut pupus seketika dan membuatnya semakin emosional.
"Ini begitu frustrasi karena kami sebenarnya punya kecepatan yang setidaknya bisa untuk finis keenam," ujarnya dengan mata berkaca-kaca.
"Emosi saya bergejolak. Namun, saya tetap lega melihat bahwa Zhou baik-baik saja. Ngeri sekali melihat kecelakaan seperti itu."
View this post on Instagram
Beberapa jam setelah insiden tersebut, Zhou mengunggah foto selfie di Instagram dan mengatakan bahwa dirinya baik-baik saja.
"Saya baik-baik saja. Semua aman. Halo menyelamatkan saya. Terima kasih atas dukungan kalian semua," tulis pembalap asal Cina tersebut.
Tidak hanya itu, Zhou juga bertekad untuk tampil di F1 GP Austria 2022 yang dijadwalkan pada 8-10 Juli pekan ini.
"Halo semuanya. Terima kasih atas dukungannya. Saya ingin berterima kasih kepada para marshal dan tim medis di Silverstone. Mereka luar biasa."
"Saya sangat berharap untuk segera kembali ke lintasan. Sampai jumpa di Austria!" tulis Zhou di Instagram Story hari Senin kemarin.
Berita Formula 1 Lainnya:
Para Pembalap Formula 1 Puji Kinerja Halo yang Telah Selamatkan Nyawa Guanyu Zhou
Hasil F1 GP Inggris 2022: Diwarnai Mobil Terguling, Carlos Sainz Jr Raih Juara Pertama Kalinya