- F1 GP Australia 2022 memecahkan rekor jumlah penonton selama 26 tahun terakhir.
- Sebanyak 419.114 orang memadati Sirkuit Albert Park untuk menyaksikan para pambalap jet darat.
- Panitia F1 GP Australia 2022 sangat bahagia melihat penonton kembali memadati Albert Park.
SKOR.id - Formula 1 (F1) GP Australia 2022 baru saja memecahkan rekor baru mengenai jumlah penonton balapan.
Akhir pekan kemarin, GP Australia di Albert Park kembali ke kalender F1 setelah dua tahun absen karena pandemi Covid-19.
Kembalinya GP Australia 2022 sekaligus membuat rekor baru dalam hal jumlah penonton terbanyak dalam 26 tahun terakhir.
Dilansir dari Firstpost, tercatat total 419.114 orang yang hadir selama empat hari balapan di Albert Park.
Angka tersebut melampaui catatan rekor jumlah 401.000 penonton di Melbourne pada tahun 1996.
Jumlah penonton di Australia juga melampaui catatan 400 ribu orang yang memadati Austin di F1 GP Amerika Serikat 2021.
Ketua panitia F1 GP Australia 2022, Andrew Westacott, menyebut balapan akhir pekan kemarin sebagai "acara olahraga paling bahagia".
View this post on Instagram
"Kami sangat bahagia melihat para penggemar kembali ke Melbourne," kata Andrew Westacott dilansir dari Firstpost.
Kebahagiaan juga menghampiri Daniel Ricciardo yang kembali melihat lautan jingga memadati tribun penonton untuk mendukungnya.
Pembalap tuan rumah yang kini berseragam McLaren tersebut menyukai atmosfer liar penonton.
Daniel Ricciard sukses finis keenam dengan trofi kemenangan sukses direbut oleh Charles Leclerc (Ferrari).
"Ini benar-benar gila dan ada banyak dukungan serta cinta. Saya rasa semua orang bersemangat menyambut balapan kembali," kata Ricciardo menjelaskan.
Berita Formula 1 Lainnya:
Hasil F1 GP Australia 2022: Charles Leclerc Menang, Mobil Max Verstappen Terbakar
Sebelum Gagal Finis, Max Verstappen Sudah Dapat Firasat Buruk