- Sukses Valtteri Bottas pada sesi kualifikasi F1 70th Anniversary GP tak lepas dari simulasi yang terus dilakukan pada setiap sesi latihan bebas.
- Valtteri Bottas berambisi meraih kemenangan setelah memiliki performa yang kuat sepanjang akhir pekan.
- Demi menghindari insiden seperti akhir pekan lalu, Valtteri Bottas akan memikirkan strategi terbaik.
SKOR.id – Pembalap Mercedes AMG Petronas, Valtteri Bottas, berhasil meraih pole position keduanya pada gelaran Formula 1 (F1) 2020.
Kali ini, status pole sitter didapat Valtteri Bottas etelah mengalahkan rekan setimnya, Lewis Hamilton, pada sesi kualifikasi F1 70th Anniversary GP, Sabtu (8/8/2020).
Valtteri Bottas memang telah menunjukkan penampilan yang kuat sejak latihan bebas pertama (FP1). Ia pun tak tertinggal jauh dari Lewis Hamilton pada FP2 dan FP3.
Pembalap yang baru menandatangani perpanjangan kontrak bersama Mercedes itu pun tampil lepas pada sesi kualifikasi di Sirkuit Silverstone, Inggris.
Dengan catatan waktu 1 menit 25,154 detik, Bottas mengamankan posisi start terdepan F1 70th Anniversary GP yang sekaligus menjadi pole position ke-13 sepanjang kariernya di F1.
“Ini terasa sangat menyenangkan. Saya sungguh menyukai kualifikasi. Saya benar-benar lega,” kata Bottas seperti dikutip Skor.id dari Speedweek.com.
“Saya rasa hari ini kami berhasil mengeluarkan kemampuan terbaik mobil dan kemampuan terbaik saya,” pria asal Finlandia itu melanjutkan.
Mendapat pole position dengan mengalahkan pembalap terbaik di trek tentu bukan sesuatu yang mudah. Bottas terus melakukan latihan dan meningkatkan kemampuannya.
Namun, hal tersebut telah dilakukannya sejak lama dan ia tak pernah melewatkan latihan. Itu yang membuatnya menjelma sebagai salah satu pembalap yang ditakuti di F1.
“Kami memasukkan simulasi kualifikasi dalam latihan. Berdasarkan kinerja pekan lalu, kami memiliki setelan yang lebih cocok. Saya sangat senang dengan hasil ini,” ujar Bottas.
"Yes!"
Career pole No. for @ValtteriBottas#F170 ???????? #F1 pic.twitter.com/gX2eAm7MlE— Formula 1 (@F1) August 8, 2020
Pada akhir pekan lalu, Valtteri Bottas gagal menyelesaikan lomba GP Inggris 2020 karena mengalami kerusakan ban pada lap-lap terakhir.
Hal tersebut membuat pemilik nomor balap 77 itu ingin membayar lunas kekecewaan dengan kemenangan di atas lintasan yang sama.
“Menyenangkan berkendara dengan mobil dengan kinerja yang luar biasa. Namun, sekarang saya hanya ingin memikirkan balapan,” ujar Bottas.
“Jika Anda start dari posisi terbaik, maka hanya ada satu pikiran di kepala Anda, kemenangan! Saya tahu bisa melakukannya dengan kecepatan yang bagus,” ucapnya.
Valtteri Bottas memiliki kinerja yang bagus di Sirkuit Silverstone, Inggris, dengan meraih dua podium dalam tiga balapan terakhir di lintasan legendaris itu.
“Langkah pertama untuk meraih hasil balapan yang bagus adalah awal yang solid. Saya memiliki kinerja yang bagus di GP Inggris dan saya ingin mengulanginya,” kata Bottas.
“Mari kita lihat apa yang bisa kami lakukan di perlombaan. Saya hanya ingin memenangkan ini,” Valtteri Bottas menuturkan.
Pada balapan F1 70th Anniversary GP, Bottas ingin menghindari insiden di lap-lap terakhir dan ia menegaskan bakal menerapkan strategi terbaik agar hal tersebut tak terulang.
“Tidak ada yang akan melakukan satu pergantian ban kali ini. Kami akan melihat semua opsi untuk balapan nanti,” kata pria 30 tahun itu memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Kualifikasi F1 70th Anniversary GP: Mercedes Dominan, Bottas dan Hamilton Start Terdepanhttps://t.co/OqFQ6AbhIn— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 8, 2020
Baca berita F1 lainnya:
Hasil Kualifikasi F1 70th Anniversary GP: Mercedes Dominan, Bottas dan Hamilton Start Terdepan