- Evan Dimas masih berharap bisa dipercaya kembali memperkuat timnas Indonesia.
- Gelandang Persija Jakarta, Evan Dimas mengaku pelatih Shin Tae-yong akan membawa perubahan untuk timnas Indonesia.
- Timnas Indonesia akan menjalani TC terbaru pada 14 hingga 22 Februari 2020.
SKOR.id – Evan Dimas Darmono tidak masuk dalam 34 nama yang dipanggil pada pemusatan latihan atau training center (TC) terbaru timnas Indonesia.
TC terbaru timnas Indonesia tanpa Evan Dimas ini dilaksanakan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta mulai jelang akhir pekan ini.
Gelandang Persija Jakarta itu menduga faktor cedera saat SEA Games 2019 di Filipina lalu yang membuatnya belum dapat kesempatan dipanggil TC oleh timnas Indonesia.
Pemain asal Surabaya itu sejatinya pilar langganan yang selalu masuk dalam pemanggilan skuad timnas Indonesia dari semua kelompok umur hingga level senior.
Baca Juga: Satu Bukti 'Kompaknya' Sepak Bola Thailand dan Indonesia
"Sebenarnya tidak masalah kalau tidak dipanggil, mungkin saya karena faktor cedera kemarin," ujar Evan Dimas.
Baca Juga: Wasit-wasit Kontroversial Masih Akan Pimpin Liga 1 2020
"Tetapi jujur, saya kurang tahu kenapa belum dipanggil timnas lagi," katanya.
Meski kini namanya belum masuk dalam TC kali ini, tetapi Evan berharap bisa tetap dipanggil untuk memperkuat timnas Indonesia berlaga pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.
"Saya juga berharap bisa dipanggil lagi. Kalau dipanggil, saya selalu siap," ujar pemain bernomor punggung enam itu.
Baca Juga: Miami Open 2020 Bertabur Petenis Bintang
Sementara itu, Evan mengaku percaya dengan kualitas pelatih Shin Tae-yong yang kini mengarsiteki timnas Indonesia.
Menurut Evan, pelatih asal Korea Selatan itu membawa aura positif pada sepak bola Tanah Air.
"Datangnya Shin Tae Yong semoga bisa membawa perbaikan dan aura positif bagi sepak bola Indonesia," kata Evan.
Mulai hari ini, 14 Februari 2020, 34 pemain akan menjalani TC terbaru timnas Indonesia.
Baca Juga: Jamie Vardy Diyakini Akan Koleksi 100 Gol
Beberapa nama langganan skuad Garuda seperti Stefano Lilipaly, Andritany Ardhiyasa, hingga Irfan Bachdim tetap dipanggil.
Ada juga beberapa pemain muda menjalani debut masuk timnas Indonesia pada TC kali ini.
Mereka adalah Rizky Eka, Adi Satrio, Irfan Jauhari, Alfreanda Dewangga dan Pratama Arhan.
Baca Juga: Persita Tahan Persipura, Hal Positif Dikatakan Widodo C Putro