- Harry Kane, kapten timnas Inggris, dikenal sebagai bomber tajam bersama timnya, Tottenham Hotspur.
- Namun demikian, Harry Kane seolah kena kutukan partai final dalam tiga laga yang ia lakoni.
- Terbaru, Harry Kane tak bisa berbuat banyak ketika timnas Inggris takluk dari timnas Italia di final Euro 2020.
SKOR.id - Harry Kane, ujung tombak sekaligus kapten timnas Inggris, sekali lagi membuktikan kutukan partai final.
Timnas Inggris yang dikapteni Harry Kane bersua dengan timnas Italia pada partai final Euro 2020 di Stadion Wembley, Senin (12/7/2021) dini hari WIB.
Partai yang dimenangi Italia lewat drama adu penalti itu menjadi bukti ketumpulan Harry Kane pada partai final.
Harry Kane tak banyak berkontribusi pada partai kontra timnas Italia. Pergerakannya bisa diredam oleh duet bek kawakan Italia, Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci.
Bahkan, statistik akhir menunjukkan bahwa Inggris hanya melesakkan enam tembakan sepanjang pertandingan, hanya dua yang mengarah tepat ke gawang.
Kontribusi minimalis Harry Kane seolah memperpanjang catatan buruk bomber Tottenham Hotspur itu.
Sebelum final Euro 2020, Harry Kane tampil dalam tiga partai final bersama The Lilywhites, julukan Tottenham.
Akan tetapi, ketiga partai final tersebut berakhir dengan duka, Kane juga tak bisa berbuat banyak.
Dimulai pada final Piala Liga Inggris musim 2014-2015, Tottenham menghadapi Chelsea. Final pertama Harry Kane itu berujung kekalahan buat timnya.
Tottenham tak berdaya dilumat Chelsea dengan skor 0-2. Sepasang gol hasil karya John Terry dan Diego Costa tak mampu dibalas oleh Kane dan kolega.
Berlanjut ke ajang yang lebih prestisius, Liga Champions. Tottenham mampu melaju hingga babak final turnamen kasta tertinggi antarklub Eropa itu pada musim 2018-2019.
Tottenham yang ditukangi Mauricio Pochettino kembali gagal tampil optimal. Bersua dengan sesama tim Inggris, Liverpool, Spurs keok dengan skor 0-2.
Kebuntuan yang dialami Kane di partai puncak berlanjut hingga musim lalu. Penyerang 27 tahun itu turut serta mengantar Spurs melaju ke final Piala Liga Inggris 2020-2021.
Pada laga yang dihelat di Stadion Wembley itu, Tottenham tumbang di tangan Manchester City lewat sebiji gol dari Aymeric Laporte. Lagi-lagi, Kane gagal berkontribusi.
Tiga partai final bersama Tottenham plus satu bareng timnas Inggris, kontras dengan pencapaian Kane di liga.
Eks penyerang Norwich City itu tiga kali menyabet gelar top skor Liga Inggris pada musim 2015-2016, 2016-2017, dan 2020-2021.
Dari catatan Transfermarkt, Kane telah membukukan 248 gol dari 415 laga sepanjang kariernya di level klub.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Euro 2020 Lainnya:
Harry Maguire Ungkap Kekecewaan di Final Euro 2020
Timnas Italia Juara Euro 2020, Bek Persija Turut Merayakan
Euro 2020: Tak Ada yang Bisa Taklukkan Jordan Pickford Lewat Permainan Terbuka