SKOR.id - Erling Haaland berhasil memuncaki daftar top skorer Liga Inggris musim 2022-2023, pada musim perdananya bergabung dengan Manchester City.
Meski baru musim perdana merasakan atmosfer Liga Inggris, Erling Haaland seolah tak kesulitan dalam melakukan penyesuaian, dan langsung menunjukkan ketajamannya dan meraih sepatu emas.
Erling Haaland langsung menjadi andalan pelatih Manchester City, Pep Guardiola di lini serang, yang dibayar tuntas dengan gelontoran 36 gol di Liga Inggris dalam semusim.
Ia mengungguli penyerang lain seperti Harry Kane (30 gol), Ivan Toney (20), Mohamed Salah (19), Callum Wilson (18), hingga Marcus Rashford (16).
Torehan 36 gol ini tak hanya membuat ia berada di puncak daftar pencetak gol Liga Inggris musim ini, tetapi juga memecahkan rekor yang telah lama sulit dipecahkan.
Pada Liga Inggris era Premier League, rekor gol terbanyak dalam satu musim sebelumnya diciptakan Andy Cole pada musim 1993-1994, dan Alan Shearer di musim 1994-1995 dengan torehan 34 gol.
Namun, mantan penyerang Borussia Dortmund itu memiliki statistik yang lebih baik dibandingkan dengan Alan Shearer dan Andy Cole.
Erling Haaland hanya butuh 31 pertandingan untuk menciptakan 35 gol pada musim pertamanya merasakan kompetisi Liga Inggris bersama Manchester City.
Andy Cole saat itu butuh 40 laga bersama Newcastle United untuk membuat 34 gol, sementara itu musim berikutnya Alan Shearer mencetak 34 gol dalam 42 laga.
Total musim ini Erling Haaland mencetak 36 gol di Liga Inggris, yang terakhir ia torehkan ketika Manchester City melibas Everton 3-0 di kandang mereka.
Setelah itu, pemain dengan tinggi 195 sentimeter tersebut masih tampil dalam dua pertandingan Liga Inggris, tetapi gagal membukukan gol tambahan.
Melawan Chelsea ia hanya tampil selama 16 menit saat timnya menang 1-0, sementara melawan Brighton yang berakhir 1-1, ia tampil penuh dengan sumbangan satu assist.
Pemain asal Norwegia itu juga tidak diturunkan pada laga terakhir Liga Inggris musim ini, saat Manchester City kalah 0-1 dari Brighton.
Keberhasilan ini membuat Erling Haaland menjadi pemain asal Norwegia pertama yang menyabet gelar sepatu emas Liga Inggris.
Ia bukan pemain Norwegia pertama yang tampil di Liga Inggris era Premier League. Erling Haaland termasuk satu dari 74 pemain asal Norwegia yang tampil di Premier League hingga musim 2022-2023.