SKOR.id - Dua pemain asal Indonesia di Liga Inggris mengalami nasib berbeda pada awal pekan, Senin (21/4/2025).
Elkan Baggot, yang memperkuat Blackpool FC di kasta ketiga alias League One 2024-2025, dapat kepercayaan main penuh.
Bek jangkung itu tampil cukup solid mengawal jantung pertahanan, tapi sayang Blackpool FC harus menelan kekalahan 1-2 dari Wrexham AFC di kandang sendiri.
Selama 90 menit, Elkan Baggott mampu mencatatkan 11 sapuan, satu blok, dan tiga tekel, juga memenangi delapan dari 12 duel.
Hanya saja, dua gol cepat Wrexham lewat James McClean (61') dan Oliver Rathbone (64') menghancurkan momentum mereka. Blackpool FC baru mampu membalas pada injury time via Robert Apter (90+5').
Kekalahan ini melukai peluang Elkan Baggott dan kawan-kawan dalam mengejar jatah play-off promosi. Mereka kini tertinggal sembilan poin dari Leyton Orient yang berada di batasnya.
Hanya ada tiga laga tersisa di League One 2024-2025, Blackpool FC mesti berharap ada keajaiban.
Meski begitu, bagi Elkan Baggott, pertandingan ini tetap berarti. Setelah pulih dari cedera, dia kini dapat kepercayaan main penuh dalam dua laga beruntun.
Jelang akhir kontraknya sebagai pinjaman, pemain milik Ipswich Town itu hanya berharap bisa menyelesaikan musim dengan baik.
Sebaliknya, di kasta kedua alias Championship 2024-2025, Ole Romeny cuma duduk menghangatkan bangku cadangan Oxford United.
Meskipun timnya butuh gol untuk menang, sang pelatih tetap tak memberi kepercayaan kepada striker Timnas Indonesia tersebut.
Alhasil, Oxford United harus puas bermain imbang 1-1 kontra tuan rumah Cardiff City.
Ini kali kedua dalam tiga laga terakhir, Ole Romeny hanya berdiam di pinggir lapangan. Dua pekan lalu, dia juga tak dimainkan lawan Sheffield Wednesday, sebelum tampil 25 menit sebagai pengganti versus Leeds United.
Secara keseluruhan, Ole tampil 13 kali di Championship 2024-2025 sejak gabung pada Januari lalu dari FC Utrecht, menyumbang satu gol.
Hantu cedera
Sejatinya, ada beberapa laga lagi yang berpotensi melibatkan pemain Timnas Indonesia. Namun, dengan berbagai alasan, hal itu tak terwujud.
Nathan Tjoe-A-On dan Marselino Ferdinan tak tembus skuad senior Swansea City dan Oxford United sehingga tak tampak dalam pertandingan terkini Championship 2024-2025.
Emil Audero dijadwalkan mengawal gawang Palermo saat menjamu Carrarese di Serie B 2024-2025, tapi laga tersebut ditunda.
Adapun Kevin Diks dan Dean James tumbang akibat cedera.
Kevin Diks sudah dua pekan mengalami masalah paha, diyakini bakal absen hingga akhir musim. Dia melewatkan kemenangan 3-1 FC Copenhagen atas AGF Aarhus, dan mungkin sisa laga babak Championship Superliga Denmark.
Ini juga menimbulkan kekhawatiran Timnas Indonesia jelang dua pertandingan pamungkas putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Juni mendatang.
Sementara, Dean James yang menderita problem hamstring tak bisa ikut membela Go Ahead Eagles di final Piala Belanda 2024-2025 melawan AZ Alkmaar.
Positifnya, GA Eagles sukses menjadi juara lewat adu penalti setelah imbang 1-1 pada waktu normal.