- Mulai musim ini, nama Valentino Rossi tidak lagi akan menghiasi grid MotoGP.
- Presiden Fan CLub Valentino Rossi Indonesia (FCVRI), Endi Effendi, berbicara soal masa depan MotoGP tanpa Rossi.
- Menurut Endi, sosok Rossi tak tergantikan, meski secara prestasi banyak pembalap hebat di grid.
SKOR.id - MotoGP 2021 menjadi momen yang menyedihkan bagi para penggemar MotoGP dengan pensiunnya Valentino Rossi.
Pembalap yang baru saja berulang tahun tersebut memutuskan gantung helm setelah tak mampu lagi bersaing dengan para pembalap muda.
Keputusan tersebut tak pelak membuat para penggemar kecewa, termasuk para fan Rossi di Tanah Air yang bersatu di bawah bendera Fan Club Valentino Rossi Indonesia (FCVRI).
Redaksi Skor.id berkesempatan untuk mewawancarai Presiden FCVRI, Endi Effendi, terkait masa depan MotoGP tanpa sang idola.
Menurut Endi, akan ada sesuatu yang hilang dengan tidak adanya sosok The Doctor, sapaan Rossi, di lintasan.
"Kalau berbicara sebagai fans Rossi pasti ada sesuatu yang hilang karena salah satu alasan kita mau nonton MotoGP itu karena mau melihat Rossi," ujar Endi.
"Yang pasti, menurut saya, akan banyak berkurang juga penonton yang akan datang ke sirkuit langsung," ia menambahkan.
Lebih lanjut, Endi menilai bahwa untuk saat ini sosok Rossi tak tergantikan oleh para pembalap-pembalap generasi baru.
Meski kebanyakan dari mereka memiliki prestasi cemerlang, namun mereka tidak mempunyai karisma sebesar Rossi.
"Secara keseluruhan, dari seorang Rossi, dia itu berprestasi di MotoGP, kemudian karismanya untuk menarik penonton, sebenarnya tidak tergantikan dengan rider-rider lain," kata Endi.
"Kami melihat rider-rider lain itu saat ini lebih mentingin prestasi. Dia tidak mikir bagaimana cara menarik penonton," tuturnya.
Endi pun menyebut tiga nama pembalap yang dinilainya akan melanjutkan tugas Rossi untuk menarik minat orang-orang menyaksikan MotoGP.
"Kalau dari segi prestasi, yang paling mendekati prestasi Rossi saat ini Marc Marquez, karena selisih juara dunianya cuma satu," kata Endi.
"Kalau saya sih yakin Marquez bakal menyamai rekor Rossi. Untuk pembalap lain, yang sudah mulai kelihatan bagus itu kayak Fabio Quartararo sama Pecco (sapaan Francesco Bagnaia)," ia memungkasi.
Skorer bisa menyimak wawancara eksklusif dengan Presiden Fan Club Valentino Rossi Indonesia, Endi Effendi, lewat video berikut ini:
Berita Valentino Rossi lainnya:
Eksklusif: Geliat Fans Club Valentino Rossi Indonesia Usai Pensiunnya Sang Idola
Valentino Rossi Ulang Tahun, Da Zero a 46 Resmi Diluncurkan di Indonesia
Ingin Valentino Rossi ke Mandalika, Warganet Indonesia Serbu Instagram The Doctor