- Nilmaizar yang menjadi pelatih klub promosi Liga 1, Dewa United pernah berhadapan dengan Shin Tae-yong.
- Pada 1990, tim Pra-Olimpiade Indonesia bersua Korea dan kala itu Nilmaizar head to head dengan Shin Tae-yong.
- Tak hanya itu, Nil Maizar cerita pernah main di Liga Cekoslovakia serta saat jadi pelatih timnas Indonesia di Piala AFF 2012.
SKOR.id - Pelatih Dewa United, Nilmaizar bicara terbuka soal tim yang ditanganinya sekarang sampai pengalaman berhadapan dengan Shin Tae-yong.
Jauh sebelum jadi salah satu pelatih papan atas di Liga Indonesia, Nilmaizar adalah bek tengah andalan Semen Padang.
Pada 1990-an, Nilmaizar adalah pesepak bola berbakat yang jadi langganan tim kelompok usia Indonesia termasuk untuk skuad Pra-Olimpiade.
Meski menghabiskan sebagian besar karier bermain bersama Semen Padang, Nilmaizar adalah pesepak bola langganan timnas Indonesia.
Bahkan pada pemanasan laga menuju laga Kualifikasi Olimpiade 1992, Nilmaizar jadi bagian skuad Garuda Muda untuk Pra-Olimpiade.
Kala itu, Indonesia melakukan tur Asia dan salah satunya main di Korea Selatan untuk uji coba.
Main di Busan, Indonesia U-23 melakoni uji coba dengan Korea Selatan U-23 dan skuad Garuda Muda kalah 1-2.
Namun, satu gol yang dihasilkan oleh Indonesia itu memiliki sebuah cerita unik dari Nilmaizar.
Selain itu, Nilmaizar sebagai bek tengah juga berhadapan dengan Shin Tae-yong yang bermain sebagai gelandang serang.
Pada masa depan, Shin Tae-yong adalah pelatih timnas Indonesia dan Nilmaizar punya cerita soal laga itu.
Saat momen interview eksklusif dengan Skor.id ini, Nilmaizar juga cerita setengah musim bermain di Liga Cekoslovakia (sebelum negara ini pecah).
Berikut ini wawancara lengkap dengan Nilmaizar dalam konten LIRIK via channel YouTube Skor Indonesia:
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Empat Klub Liga 1 Resmi Berubah Nama, Termasuk Rans Cilegon FC
Bursa Transfer Liga 1: Resmi, Boaz Solossa Gabung PSS Sleman