- Keberangkatan Kurniawan Dwi Yulianto untuk jadi asisten pelatih Como FC di Italia mengalami masalah.
- Padahal, kontrak lima tahun Kurniawan Dwi Yulianto sebagai asisten pelatih Como FC sejatinya sudah berlaku per Desember 2021.
- Sambil menunggu kepastian untuk bertolak ke Como FC, Kurniawan Dwi Yulianto kemungkinan gabung Garuda Select.
SKOR.id - Pelatih asal Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, berbicara tentang kondisinya yang belum bertolak ke Italia.
Seperti diketahui, pada pertengahan Januari lalu Kurniawan Dwi Yulianto sempat memberikan kabar yang mengejutkan.
Ia mengumumkan bahwa telah resmi ditunjuk untuk menjadi asisten pelatih sebuah tim asal Italia yakni Como FC.
Meski begitu, mantan pelatih Sabah FC di Malaysia ini hingga kini masih berada di Tanah Air.
Kepada Skor.id, ia pun mengungkapkan kapan akan bertolak ke Italia dan terkuak fakta lain soal karier kepelatihannya.
Izin bekerja di Italia masih dalam proses pengurusan dan menjadi persoalan sehingga ia masih di Indonesia.
"Sebenarnya saya ingin cepat juga (ke Italia)," ucap Kurniawan dalam wawancara yang tayang di Youtube Skor Indonesia.
"Cuma kendalanya memang pemerintah Italia ini belum mengeluarkan untuk work permit. Jadi saya tetap menunggu untuk work permit-nya."
Dan dengan situasi tersebut, ada peluang baginya untuk lebih dulu melatih di Inggris dengan gabung Garuda Select.
"Tapi kemungkinan kita lagi apply juga visa untuk ke UK untuk diperbantukan di Garuda Select," kata Kurniawan.
"Karena kontrak saya efektif mulai dari 1 Desember kemarin. Jadi kemungkinan ke UK dulu."
Untuk diketahui, Kurniawan memang dikontrak oleh pihak Mola untuk menjadi asisten pelatih Como FC.
Sementara itu, Garuda Select juga merupakan garapan Mola yang saat ini sedang melakukan kegiatannya di Inggris.
Garuda Select yang kini sudah memasuki jilid 4 menjalani latihan di sana, serta menjalani serangkaian laga uji coba.
Adapun Como FC merupakan tim yang berkompetisi di kasta kedua atau Serie B dan Kurniawan dikontrak lima tahun.
Baca Juga Berita Kurniawan Dwi Yulianto Lainnya:
Dikontrak 5 Tahun di Italia, Kurniawan Dwi Yulianto Siap Kejar Lisensi UEFA Pro
Kurniawan Dwi Yulianto Resmi Jadi Asisten Pelatih Tim Liga Italia
Breaking News: Kurniawan Dwi Yulianto Diistirahatkan Klub Liga Malaysia, Sabah FC