- Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, mendapat tawaran tinggi dari Barcelona, yang ngebet mendapatkan servisnya di bursa transfer musim panas.
- Mantan presiden I Nerazzurri, Massimo Moratti, mengatakan masa depan Lautaro ada di tangan sang pemain.
- Pemain 22 tahun ini diproyeksikan sebagai penerus jangka panjang Luis Suarez di Camp Nou.
SKOR.id - Mantan presiden Inter Milan, Massimo Moratti, mengklaim Barcelona mengajukan tawaran mewah untuk Lautaro Martinez. Namun, masa depan penyerang Argentina itu ada di tangannya sendiri.
Lautaro tampil mengesankan di bawah komando Antonio Conte sepanjang musim 2019-2020, membuat Blaugrana tertarik meminangnya di bursa musim panas mendatang.
Di Liga Italia, pemain 22 tahun ini telah melesakkan 11 gol dan tiga assist dalam 33 penampilan, plus lima lainnya setelah enam kali mentas di Liga Champions sebelum musim ini ditangguhkan karena pandemi virus corona.
Blaugrana gencar melakukan pendekatan terhadap Lautaro, yang disebut akan menjadi suksesor jangka panjang Luis Suarez.
Dua bintang Camp Nou, Lionel Messi dan Suarez, bahkan tak ragu melantunkan pujian untuk pemain Amerika Selatan ini.
Berita Lautaro Martinez lainnya: Lautaro Martinez Bikin Hubungan PSG dan Barcelona Memburuk
Isu transfer yang mengaitkan Lautaro dengan Barcelona pun dihembuskan mantan bos Inter, Moratti.
"Barcelona membuat tawaran yang sangat tinggi, semuanya akan tergantung pada Lautaro, ini tergantung apa yang ia inginkan," kata Moratti dalam wawancara dengan Tuttosport.
Moratti juga menceritakan momennya memimpin Inter. Sebagai presiden, salah satu keinginannya adalah memboyong Lionel Messi ke klub, sementara upaya mendatangkan Cristiano Ronaldo juga berujung kegagalan.
"Messi adalah impian semua orang, tapi dia tidak akan pindah dari Barcelona. Ia masih tetap pemain terbaik," Moratti menambahkan.
"Kami mencoba mendatangkan Cristiano Ronaldo, tapi harganya sangat mahal."
Sudah sedekade berlalu sejak Jose Mourinho membawa I Nerazzurri menyabet treble winners. Dan, itu menjadi satu-satunya gelar Liga Champions di masa kepemimpinan Moratti.
Berita Lautaro Martinez lainnya: Begini Lionel Messi Menilai Lautaro Martinez Sebagai Striker
Pengusaha 75 tahun ini pun mengenang kembali bagaimana momen indah tersebut, yang menjadi salah satu musim terbaik sepanjang sejarah Inter.
"Keindahan momen saat itu adalah hubungan luar biasa yang mereka miliki satu sama lain. Setiap pemain memiliki kapasitas besar untuk kerja keras," katanya.