Dyan Puspito Rini, Jelita Baru di Sepak Bola Jatim yang Siap Action
Nama Dyan Puspito Rini barangkali cukup terdengar asing di dunia sepak bola utamanya di wilayah Jatim.
Tapi saat ini namanya mulai diperhitungkan. Itu seiring jabatan baru yang dia emban.
Yakni, sebagai Sekretaris PSSI Asprov Jatim di tahun 2021 ini. Dia menggantikan posisi yang ditinggalkan Amir Burhanuddin.
Sosoknya yang merupakan seorang perempuan, seakan mengingatkan pada mantan Sekjend PSSI Ratu Tisha. Kebetulan keduanya memang sama seorang perempuan.
Kepada media ini Rini sapaan akrabnya menyampaikan jika dunia olahraga itu mengasyikkan. "Di olahraga itu genderless dia tak mengenal laki dan perempuan," ujarnya, Senin (25/10).
Bisa terjun ke dunia sepak bola ini Rini mengaku masih belajar. Karena dia sama sekali dari latar belakang berbeda meskipun dulunya adalah seorang atlet.
"Saya dulu dua tahun lebih di cabor layar. Ya, sebagai atlet, sebagai manajer dan pengurus KONI," bebernya.
Dengan pengalaman tersebut Rini berharap ke depan agar bisa segera padu. "Saya janji untuk segera belajar dan harus cepat," tuturnya.
Waktu awal mendapatkan tawaran sebagai sekretaris di ASPROV PSSI Jatim, Rini mengaku sempat kaget. "Buat saya ketika mendapat tawaran itu dari ketua itu adalah suatu yang mengejutkan. Tapi juga sebuah tantangan," lanjut dia.
Kini dengan sudah dilaunchingnya Liga 3 job perdana pun segera menantinya. "Degdegan exited tapi ini sangat menarik karena setelah kita pelajari semua Liga 3 Jatim dengan 69 klub bisa lebih semarak dari provinsi lain. Jadi saya akan coba persiapkan yang terbaik," bebernya.
Hal ini diawali dari izin yang sampai saat ini belum tuntas. "Karena 14 titik ini tidak bisa seperti sebelumnya saat tak ada pandemi," tuturnya.
"Kita dari atas Polda terus disebarkan ke bawah. Karena saat ini pandemi itu harus 14 titik yang kita tunjuk dan itu butuh waktu," imbuh dia.