SKOR.id - Dua alumni Liga TopSkor yang memperkuat Persib Bandung mendapatkan panggilan untuk bergabung dengan skuad Timnas U-24 Indonesia.
Robi Darwis dan Kakang Rudianto masuk daftar pemanggilan Timnas U-24 Indonesia yang akan melakukan persiapan menatap ajang Asian Games 2023.
Melalui surat PSSI nomor 3506/AGB/529/IX-2023, Kakang Rudianto dan Robi Darwis diproyeksikan akan tampil bersama Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2023 di Hangzou, Cina.
Kakang dan Robi akan menjalani pemusatan latihan di Jakarta pada 7 sampai 15 September 2023
Selanjutnya mereka akan terbang ke Cina untuk tampil di Asian Games, 16 September hingga 8 Oktober 2023.
“Diharapkan yang bersangkutan sudah dapat bergabung pada tanggal 7 September 2023,” tulis surat pemanggilan untuk Robi Darwis dan Kakang Rudianto yang ditandatangani Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.
Diketahui, Timnas U-24 Indonesia di ajang Asian Games 2023 ditukangi oleh pelatih Indra Sjafri.
Adapun, Indra Sjafri belum memberi keterangan perihal berapa pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Jakarta.
Sementara itu, anggota Exco PSSI sekaligus Manajer Timnas Indonesia, Endri Erawan menyebutkan kalau awal TC Timnas U-24 Indonesia akan dimulai dengan 13 pemain.
Menurut Endri Erawan, mayoritas pemain yang dipanggil masuk dalam skuad Timnas U-23 Indonesia yang akan tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 melawan Taiwan dan Turkmenistan.
"Jadi dari informasi terakhir yang kami terima kan pelatihnya Indra Sjafri dan beliau sudah mulai komunikasi dengan klub dari beberapa minggu lalu dan beliau baru memanggil sekarang karena pemain yang akan dipanggil ke Asian Games itu main juga di Timnas U-23," kata Endri Erawan kepada awak media beberapa hari lalu.
"Jadi ada beberapa, mungkin tanggal 7 September menurut informasi coach Indra (Sjafri) tanggal 7 akan TC di Jakarta dengan 13 pemain dulu," ungkap Endri Erawan.
Sebagai informasi, Robi Darwis dan Kakang Rudianto pernah sama-sama memperkuat Akademi Persib Cimahi (APC) di ajang Liga TopSkor.