- Draft bintang pengisi acara Super Bowl Halftime 2022 telah dirilis.
- Dr. Dre, Snoop Dogg, Eminem, Mary J. Blige, dan Kendrick Lamar dipastikan jadi pengisi acara.
- Pertunjukan tersebut ditaksir menjadi salah satu yang terbaik dalam sejarah musik.
SKOR.id - Kamis (20/1/2022), Pepsi meluncurkan trailer pengisi pertunjukan Super Bowl LVI Halftime Show 2022 di SoFi Stadium, Inglewood, California.
Tahun ini, pertunjukan 12 menit di pertengahan laga final Liga American Football (NFL) pada 13 Februari 2022 tersebut akan dimeriahkan para rapper.
Dilansir dari ET Online, para pengisi Super Bowl LVI Halftime Show 2022 antara lain Dr. Dre, Snoop Dogg, Eminem, Mary J. Blige, dan Kendrick Lamar.
Trailer yang baru dirilis Pepsi itu mengambil judul "The Call" karena menampilkan bagaimana Dr. Dre menelepon satu per satu rapper untuk berpartisipasi.
Video pendek karya sutradara F. Gary Gray tersebut akan terus diputar sepanjang NFL Divisional dan playoff konfederasi.
F. Gary Gray memastikan bahwa pertunjukan Halftime Show 2022 bakal penuh dengan nilai historis tinggi sekaligus menghibur.
"Setiap kali saya berkolaborasi dengan Dre, rasanya seperti menandai momen penting dalam sejarah dunia hiburan," kata Gray.
"Seperti dari Friday, Set It Off, Straight Outta Compton, hingga sekarang Pepsi Super Bowl LVI Halftime Show (2022)."
"Sebagai fans berat, saya merasa terhormat dan punya hak istimewa untuk menciptakan momen dengan lima seniman paling legendaris dalam dunia musik. Ini luar biasa!"
View this post on Instagram
Hal serupa juga diucapkan Wakil Presiden Pemasaran Pepsi, Todd Kaplan, yang mengatakan persiapan semakin matang menuju hari besar Halftime Show, tahun ini.
"Kami akan membawa para penggemar lebih dekat dengan apa yang disebut dengan momen kolosal sejarah budaya populer," jelasnya.
"Dengan menghadirkan lima superstar, kami ingin menyampaikan pengalaman sinematis yang akan memberi penghormatan khusus kepada setiap penampil dan merayakan peran mereka di dunia musik."
Snoop Dogg mengaku sangat antusias dan menyebut Super Bowl Halftim tahun ini sebagai "Super Bowl Halftime paling spektakuler yang pernah disaksikan".
Berita Super Bowl Lainnya:
10 Super Bowl Halftime Show Terbaik Sepanjang Masa
Penonton Siaran Langsung Super Bowl LV 2021 Paling Sepi dalam 15 Tahun Terakhir