SKOR.id - Xavi Hernandez menatap hasil buruk pada laga Royal Antwerp vs Barcelona di matchday terakhir fase grup Liga Champions musim 2023-2024.
Royal Antwerp berhasil mengalahkan Barcelona dengan skor 3-2 pada laga yang digelar di Stadion Bosuilstadion, Kamis (14/12/2023) dini hari WIB.
Hasil pertandingan Royal Antwerp vs Barcelona tak berpengaruh terhadap kelolosan kedua tim ke babak 16 besar Liga Champions musim ini.
Barcelona sudah pasti lolos ke babak 16 besar, sementara Royal Antwerp dipastikan tetap menghuni posisi juru kunci di Grup H Liga Champions.
Kekalahan pada pertandingan menghadapi Royal Antwerp ini semakin membuka luka Barcelona yang sebelumnya ditekuk Girona dengan skor 2-4 pada pertandingan di La Liga.
Xavi Hernandez masih melihat sisi positif, yaitu timnya lolos ke fase berikutnya di samping kekalahan ketika melawan Royal Antwerp, tetapi ia menuntut timnya tampil lebih baik lagi jika ingin meraih sesuatu yang besar.
"Melihat sisi baiknya, kami mencapai apa yang ingin kami lakukan dan menjadi yang teratas di grup kami," kata Xavi Hernandez.
"Namun, kami jelas merasa tidak enak dengan malam ini. Kami perlu bermain jauh lebih baik dari itu jika kami ingin mencapai hal-hal besar. Kami memulai dengan buruk. Antwerp bermain sangat baik dan menciptakan banyak serangan balik yang tidak bisa kami hentikan. Mereka bermain bagus, sangat bagus, dan kami tidak pernah merasa nyaman," ujar Xavi menambahkan.
Perjalanan Barcelona musim ini masih panjang, mereka juga masih berkompetisi di beberapa ajang yaitu Liga Spanyol, Copa del Rey, termasuk Liga Champions.
Xavi Hernandez masih yakin dengan skuad Barcelona, dan tak akan mengubah target tertinggi di setiap kompetisi yang mereka jalani.
"Namun, masih ada beberapa bulan lagi dan kami masih bermain untuk empat trofi berbeda. Saya positif, siap dan penuh harapan," ujar Xavi.
"Kami perlu mendapatkan perasaan yang benar kembali, namun targetnya tidak berubah. Mereka sama seperti sebelumnya," ujarnya menambahkan.
Menganai hasil buruk yang diperoleh timnya, Xavi ingin agar anak asuhnya mengkritisi permainan mereka masing-masing, meski ia tetap menaruh kepercayaan kepada mereka.
"Kami yakin mulai hari Sabtu kami akan mulai mendapatkan hasil bagus lagi. Saya memiliki keyakinan penuh pada tim ini," ujar Xavi Hernandez.
"Kami lolos ke babak enam belas besar Liga Champions dan kami harus ingat dari mana kami berasal dan di mana kami berada sekarang. Kami perlu mengkritik diri sendiri dan mendapatkan kembali perasaan itu, namun kami masih hidup di semua lini," ujarnya menambahkan.