- Zainudin Amali akan bawa usulan diskresi karantina Covid-19 pelaku olahraga luar negeri ke Presiden Jokowi.
- Usulan diskresi karantina untuk pelaku olahraga muncul dari NOC Indonesia.
- Adapun, diskresi karantina diharapkan dapat dibahas pada Rapat Terbatas pekan depan.
SKOR.id - Aturan karantina Covid-19 10 dan tujuh hari yang diberlakukan di Indonesia membuat insan olahraga Tanah Air teriak.
Sebab, hal ini menyulitkan pengurus cabang olahraga yang hendak menyelenggarakan event internasional. Bahkan, MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Maret 2022 mendatang juga terancam batal.
Untuk itu, Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) mengajukan diskresi karantina bagi pelaku olahraga internasional kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali langsung menanggapi usulan dari NOC Indonesia tersebut.
Zainudin Amali menyatakan, pengajuan diskresi ini akan dibawa ke Presiden Joko Widodo dalam Rapat Terbatas (Ratas) pekan depan.
"Sesuai dengan arahan BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana), kami diminta menyampaikan surat kepada Presiden RI, Joko Widodo," Zainudin Amali mengungkapkan.
"Ini agar usulan diskresi karantina pelaku olahraga internasional bisa dibawa ke Ratas pekan depan. Secepatnya, saya akan sampaikan aspirasi stakeholder dan cabang olahraga (cabor) kepada presiden."
NOC Indonesia sendiri mengusulkan diskresi karantina pelaku olahraga luar negeri setelah mendengar pengalaman dan masukan dari federasi nasional.
Bahkan, durasi karantina membuat banyak pengurus federasi internasional kesulitan melakukan kesiapan Indonesia menjadi tuan rumah event dunia.
Sebagai catatan, Federasi Tenis Internasional (ITF) berencana mencabut status tuan rumah Indonesia pada laga playoff Grup II melawan Vanezuela, 4-5 Maret 2022.
Aturan karantina yang panjang di Indonesia tentunya membuat Venezuela sulit melakukan proses aklimatisasi di Tanah Air.
Berita Lainnya:
Luuk de Jong Terancam Dibuang ke Klub Zona Degradasi
Inter Milan Juara Paruh Musim, Simone Inzaghi Kalem Saja
4 Pecatur Indonesia Raih Prestasi di Barcelona, IM Medina Aulia Jadi yang Terbaik Kedua