- Timnas eSport Basket Indonesia sukses menjadi runner up FIBA eSport Open III 2021 zona Asia Tenggara-Oseania.
- Pada final, Minggu (18/4/21), Daniel Wenas dan kawan-kawan dikalahkan Timnas eSport Filipina.
- PP Perbasi yakin Timnas eSport Basket Indonesia nantinya mampu mengungguli Filipina.
SKOR.id - Tim Nasional (Timnas) eSport Basket Indonesia meraih prestasi gemilang pada FIBA eSport Open III 2021 zona Asia Tenggara-Oseania.
Daniel Wenas dan kawan-kawan mampu menjadi runner up. Pada babak final, Minggu (18/4/21). Indonesia kalah 0-2 dari Filipina.
Pada gim pertama, Indonesia kalah 53-60. Sedangkan pada gim kedua, Indonesia harus mengakui keunggulan Filipina juga dengan skor tipis, 36-44.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Pusat Persatuan Basket Seluruh Indonesia, Nirmala Dewi mengatakan, Indonesia mengalami peningkatan prestasi yang signifikan di FIBA eSport Open.
Pada keikutsertaan pertama tahun lalu, Merah-Putih hanya menjadi penggembira.
Di keikutsertaan kedua ini, Indonesia melesat dan mampu mencapai babak final.
"Memang hasil ini belum sesuai dengan harapan karena Indonesia gagal juara," kata Nirmala Dewi
"Tapi jika melihat pekembangan tim, capaian kali ini patut diapresiasi. Lumayan bagus lah untuk tim yang baru dibentuk," ujar Nirmala menilai.
Ketua Bidang eSport PP Perbasi, Erlangga Putra mengatakan, kualitas Filipina memang masih berada di atas Indonesia.
Ia pun bangga karena kenyataannya Indonesia mampu merepotkan Filipina di final.
"Harus diakui Filipina memang lebih kuat dari Indonesia. Di sini, kita belajar agar ke depan bisa mengalahkan Filipina."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita FIBA lainnya:
FIBA Tidak Menjamin Gelaran Piala Asia FIBA 2021 Dapat Disaksikan Penonton
Logo Piala Asia FIBA 2021 Sangat Bercorak Indonesia, Ini Kata Kemenpora
Window 3 Piala Asia FIBA 2021: Timnas Basket Indonesia Mulai Gelar Latihan pada Mei 2021