- Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan sudah menjamin posisi Donny van de Beek jika resmi merapat ke Old Trafford.
- Van de Beek dipastikan akan menjadi pemain reguler Setan Merah.
- Wajar jika demikian, statistik gelandang berusia 23 tahun itu cukup mengagumkan musim ini.
SKOR.id - Pada beberapa hal, gelandang muda Ajax Amsterdam, Donny van de Beek, punya statisik yang lebih baik ketimbang Paul Pogba musim ini.
Seperti diketahui, van de Beek dikabarkan semakin dekat dengan kepindahannya ke Manchester United.
Sejumlah spekulasi pun muncul. Mencuat rumor jika Van de Beek hanya akan jadi pelapis Bruno Fernandes dan Paul Pogba di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjer.
Namun manuver pelatih asal Norwegia berkata lain. Ya, Solskjaer sempat melakukan pembicaraan dengan pemain asal Belanda tersebut.
Dalam pembicaraan tersebut, Solskjaer menyakinkan sang pemain tentang posisinya di Old Trafford.
Sang pelatih mengatakan jika Donny van de Beek akan menjadi trio lini tengah bersama Paul Pogba dan Bruno Fernandes.
Wajar jika demikian, statistik gelandang berusia 23 tahun itu tak bisa dianggap remeh. Catatannya musim ini bahkan lebih baik ketimbang Paul Pogba dalam beberapa sektor.
Dilansir dari Planet Football, berikut statistik Donny van de Beek dibandingkan Bruno Fernandes, Paul Pogba, Scott McTominay, Andreas Pereira, Nemanja Matic, dan Fred.
Jumlah Gol
Donny van de Beek – 8
Bruno Fernandes – 8
Scott McTominay – 4
Paul Pogba – 1
Andreas Pereira – 1
Nemanja Matic – 0
Fred – 0
Assist
Bruno Fernandes – 7
Donny van de Beek – 5
Paul Pogba – 3
Andreas Pereira – 3
Nemanja Matic – 2
Scott McTominay – 1
Fred – 0
Menit per gol atau assist
Bruno Fernandes - 81,5
Donny van de Beek - 147,4
Paul Pogba - 301,3
Scott McTominay - 354,4
Andreas Pereira - 372,5
Nemanja Matic - 806,5
Fred - N/A
Peluang yang berhasil diciptakan per 90 menit
Bruno Fernandes - 2,3
Paul Pogba - 2,2
Donny van de Beek - 1,9
Andreas Pereira - 1,9
Fred - 1,5
Nemanja Matic - 0,9
Scott McTominay - 0,8
Dribel sukses per 90 menit
Paul Pogba - 2,0 (71,4%)
Fred - 1,7 (77,3%)
Nemanja Matic - 1,1 (78.6%)
Bruno Fernandes - 1,1 (68,75%)
Andreas Pereira - 1,1 (57.9%)
Donny van de Beek - 1,0 (62.5%)
Akurasi passing
Fred - 87,5%
Nemanja Matic - 87%
Paul Pogba - 85,5%
Donny van de Beek - 82,2%
Scott McTominay - 80,9%
Andreas Pereira - 78,3%
Bruno Fernandes - 75,7%
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Manchester United lainnya:
Nemanja Matic: Manchester United Harus Bersaing Rebut Liga Inggris
Ini Sinyal Donny Van de Beek makin Dekat ke Manchester United