- Legenda Belanda, Rafael van der Vaart, setuju Donny van de Beek menuju Manchester United.
- Rafael van der Vart menilai Donny van de Beek tepat bagi Manchester United.
- Menurut Rafaerl van der Vaart, transfer Donny van de Beek akan memberikan pengaruh luar biasa bagi orang-orang Belanda.
SKOR.id - Legenda Belanda, Rafael Van der Vaart, mendukung keputusan Donny van de Beek menuju Manchester United musim depan.
Manchester United akan mengeluarkan biaya 40 juta pounds (sekitar Rp777 miliar) untuk memboyong gelandang Ajax Amsterdam, Donny van de Beek.
Van de Beek juga dikabarkan telah menyetujui kesepakatan pribadi dengan Setan Merah.
Van der Vaart menilai pemain 23 tahun tersebut menjadi pemain yang tepat bagi Manchester United.
"Donny sangat pantas mendapatkan transfer ini. Dia bermain bagus untuk Ajax," kata Van der Vaart.
"Dan Manchester United membutuhkan pemain seperti ini di tim mereka."
Kedatangan Donny van de Beek dinilai menguntungkan bagi Manchester United.
Apalagi, mereka memili target yang cukup tinggi untuk menantang sejumlah gelar juara.
Menurut Van der Vaart, transfer Van de Beek menuju Old Trafford akan menjadi hal luar biasa bagi orang-orang di Belanda.
"Transfer ini fantastis bagi kami (orang Belanda)," tutur Van der Vaart.
"Kita semua akan terus mengikuti perkembangannya sekarang."
Donny van de Beek tampil 37 kali di semua kompetisi musim ini. Dirinya berhasil mencetak 10 gol dan 11 assist.
Catatan ini yang membuat Manchester United tertarik merekrut Donny van de Beek.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Resmi: Ciro Immobile Perpanjang Kontrak dengan Lazio hingga 2025https://t.co/zv4Ht4dYNO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 31, 2020
Berita Manchester United lainnya:
Transfer Donny van de Beek ke Manchester United Dinilai Akan Saling Menguntungkan
Dibidik Solskjaer, Ini Statistik Donny Van de Beek vs 6 Gelandang Manchester United