- Sirkuit Mugello bakal menggelar F1 GP Tuscan 2020 pada 11-13 September dengan penonton.
- Sebanyak 2.880 penonton per hari balapan akan dijual mulai 1 September 2020.
- GP Tuscan menjadi ajang balap ke-1.000 Ferrari di ajang F1.
SKOR.id - Sirkuit Mugello secara resmi mengumumkan bakal menjual tiket penonton untuk ajang Formula 1 (F1) GP Tuscan pada 11-13 September 2020.
Tiket F1 GP Tucsan secara resmi akan diperjualbelikan mulai 1 September 2020 melalui situs resmi ticketone.it.
Adapun tiket GP Tucsan yang akan dijual terbagi dalam tiga kategori dengan jumlah total sebanyak 2.880 tiket per hari.
Kategori pertama, penonton di Tribun Central sejumlah 1.000 orang. Lalu, 1.000 penonton untuk menyaksikan dari Tribun Materrasi.
Sisanya atau 880 tiket dikhususkan untuk para anggota penggemar Ferrari yang akan ditempatkan di Tribun 58.
Pemberian tribun khusus untuk fan Ferrari ini dikarenakan GP Tuscan akan menjadi ajang balapan ke-1.000 bagi Ferrari di ajang F1.
Mugello juga sirkuit tuan rumah untuk Ferrari yang tahun ini masih mengandalkan Charles Leclerc dan Sebastian Vettel.
"(GP Tuscan 2020) ini mencetak dua sejarah. Pertama, Sirkuit Mugello yang dimiliki Ferrari, perdana menggelar Formula 1," ujar Sirkuit Mugello via Twitter.
"Kedua, (F1 GP Tuscan 2020) ini akan menjadi balapan pertama musim ini yang digelar dengan penonton."
"Detail rencana balapan telah mendapat persetujuan dari Pemerintah Tuscan. Termasuk protokol kesehatan maksimal untuk menjaga keselamatan seluruh partisipan."
Hari ini atau Minggu (30/8/2020), F1 2020 melakoni seri ke-7 GP Belgia di Sirkuit Spa-Francorchamps yang start mulai pukul 20:10 WIB.
Pekan depan, seri ke-8 F1 GP Italia akan dilaksanakan di Sirkuit Monza Italia pada 4-6 September 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Link Live Streaming F1 GP Belgia 2020https://t.co/FFc5QJ2dfU— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 30, 2020
Berita Formula 1 Lainnya:
F1 GP Belgia 2020: Ferrari Jeblok, Bos Mercedes Ikut Prihatin
Hasil Kualifikasi F1 GP Belgia 2020: Unggul Setengah Detik, Lewis Hamilton Raih Pole Position