- Barcelona tidak jadi menempatkan Antoine Griezmann sebagai pemain yang harus segera dijual.
- Barcelona mendapat dukungan dari pelatih Ronald Koeman untuk mempertahankan Antoine Griezmann.
- Antoine Griezmann sebelumya sempat diisukan akan dilepas kembali ke Atletico Madrid.
SKOR.id - Barcelona akhirnya memutuskan untuk tidak melepas dua pemainnya, Antonio Griezmann dan Philippe Coutinho. Kecuali, ada tawaran yang cocok untuk kedua pemain tersebut.
Menurut harian olahraga Spanyol, as.com, Barcelona telah memutuskan hal itu dan mereka mendapatkan dukungan dari pelatih Los Azulgrana, Ronald Koeman.
Keputusan ini cukup mengejutkan khususnya jika melihat kembali situasi yang berkembang sebelumnya.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Ya, sebelum kabar ini muncul, posisi kedua pemain tersebut, khususnya Antoine Griezmann, memang dinilai memiliki potensi yang besar untuk dijual.
Saat itu, rencana tersebut sebagai bagian dari upaya Barcelona untuk mengurangi jumlah pengeluaran dari sisi gaji pemain.
Apalagi, baik Antoine Griezmann dan Philippe Coutinho merupakan pemain dengan gaji yang levelnya tepat di bawah Lionel Messi.
Meski demikian, Barcelona akhirnya memutuskan untuk melanjutkan kerja sama dengan kedua pemain tersebut. Kecuali, ada tawaran yang memuaskan untuk kedua pemain tersebut.
Untuk Antoine Griezmann contohnya. Ada rencana bahwa penyerang asal Prancis ini akan ditukar dengan pemain Atletico Madrid, Saul Niguez.
Tapi, Barcelona menyanggah kabar tersebut. Pasalnya, mereka tidak mau kejadian musim lalu terulang kembali. Barcelona tidak ingin mengulangi lagi apa yang terjadi dengan Luis Suarez.
Di sisi lain, Antoine Griezmann sendiri termasuk pemain di level top dalam daftar Barcelona. Mereka membelinya dengan nilai 120 juta euro pada dua tahun lalu.
Karena itu, dengan perhitungan tersebut pula, Barcelona tidak mau melepas Antoine Griezmann dengan tawaran yang rendah.
Kini, Antoine Griezmann mendapatkan dukungan dari pelatih Ronald Koeman untuk tetap di Barcelona. Kecuali memang ada tawaran bagus sebelum bursa transfer berakhir.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Olimpiade Tokyo 2020: Anthony Sinisuka Ginting Sebut Medali Perunggu Tetap Bernilai https://t.co/8IawecvKPQ— SKOR.id (@skorindonesia) August 1, 2021
Berita Barcelona Lainnya
6 Pemain Muda Barcelona yang Mencuri Perhatian pada Pramusim 2021-2022
VIDEO: Pramusim Ciamik Barcelona, Petik Kemenangan Ketiga Beruntun