- Riqui Puig memiliki target besar jelang musim 2021-2022.
- Gelandang muda ini ingin membawa Barcelona meraih banyak gelar musim depan.
- Barcelona akan memulai Liga Spanyol dengan menjamu Real Sociedad di Camp Nou, 15 Agustus.
SKOR.id - Perasaan bahagia tengah menyelimuti pemain muda Barcelona, Riqui Puig, menjelang dimulainya musim baru.
Gelandang berusia 21 tahun ini telah kembali bergabung dengan rekan setim lainnya di Ciutat Esportiva yang tengah mempersiapkan kampanye 2021-2022.
“Saya sangat bahagia, saya tak sabar ke lapangan,” ujar pemain berpostur 169 cm ini.
“Kami para pesepak bola tidak memiliki banyak waktu berlibur, tapi tahun ini kami bisa menikmatinya selama satu setengah bulan, jadi kembali ke Ciutat Esportiva dengan rekan setim dan melakukan hal yang paling saya suka membuat saya sangat gembira,” kata Riqui Puig.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Kompetisi sepak bola Eropa melakoni jadwal sangat padat sejak pertengahan tahun lalu. Hal itu dikarenakan adanya penundaan seluruh kompetisi besar selama tiga bulan akibat pandemi virus corona.
Meski demikian, sejumlah penggawa Barcelona, terutama yang tidak mengikuti turnamen internasional di musim panas, akhirnya bisa memiliki waktu jeda sebelum kembali berjibaku dengan pertandingan.
“Tahun ini kami memiliki waktu sebulan untuk mempersiapkan awal liga. Saya pikir kami membentuk tim yang sangat kompetitif, dengan banyak ambisi," ujar Riqui Puig.
"Kami pemain muda yang ingin memenangi banyak gelar dan kami sangat senang memulai kampanye liga. "
Barcelona masih menyisakan dua partai uji coba pramusim, melawan Red Bull Salzburg di Austria, kemudian menjamu Juventus di Camp Nou pada pertandingan bertajuk Johan Cruyff story.
Setelah itu pasukan Ronald Koeman memulai kampanye Liga Spanyol 2021-2022 dengan menghadapi Real Sociedad di kandang sendiri.
Skorer bisa melihat secara lengkap wawancara dengan Riqui Puig lewat video berikut:
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Usai Raih Emas Olimpiade Tokyo, Greysia Polii Konfirmasi Ngefans Inter Milan https://t.co/psYDE8Usqs— SKOR.id (@skorindonesia) August 2, 2021
Berita Barcelona lainnya:
Dilarang Ikut Sesi Latihan Barcelona, Ini yang Dilakukan Lionel Messi
Barcelona Berpeluang Dapatkan Pahlawan Spanyol di Olimpiade Tokyo dengan Harga Murah