- Danilo Petrucci meyakini dirinya salah satu pembalap terbaik dalam kondisi wet race.
- Pengalaman lebih banyak dengan motor off-road disinyalir sebagai penyebabnya.
- Berat badan yang biasanya jadi masalah justru menjadi keuntungan ketika hujan.
SKOR.id - Danilo Petrucci membeberkan kondisi yang dialami ketika membalap dalam kondisi hujan (wet race) di MotoGP Prancis 2021, 16 Mei kemarin.
Pembalap KTM yang biasanya mengeluhkan kondisi ban justru tampil mulus dan finis kelima di Sirkuit Bugatti, Le Mans.
Tak hanya KTM Tech3 yang dibuat terpana dengan hasil itu, Petrucci merasa heran dengan kemampuannya di lintasan basah.
Bos KTM Tech3, Herve Poncharal, menyebut rider pindahan dari Ducati tersebut sebagai salah satu yang tertangguh ketika wet race.
"Iya, saya setuju kalau saya adalah salah satu pembalap terbaik di ketika lomba di tengah hujan," kata Petrucci kepada Speedweek.
"Saya tak tahu alasan sebenarnya. Yang bisa saya katakan, hingga usia 16, saya tak menunggangi motor jalanan dan hanya fokus ke motor off-road."
"Jadi, bisa dibilang bahwa saya punya pengalaman lebih banyak dengan motor off-road ketimbang motor balap biasa."
"Hm, saya juga tidak tahu kok bisa gitu. Namun, saya merasa semuanya berjalan lancar dan mulus ketika hujan."
Selain pengalaman dengan motor off-road, Petrucci menduga faktor berat badan juga berpengaruh terhadap performanya di Prancis kemarin.
Joy and relief ????????????#KTM #Tech3 #MotoGP #Tech3KTMFactoryRacing @MotoGP #DP9 #FrenchGP @Petrux9 pic.twitter.com/5K3tLfjELL— Tech3 Racing (@Tech3Racing) May 19, 2021
Berat badan 78 kg yang dimilikinya berperan sebagai senjata yang ampuh untuk menaklukkan medan basah di tengah hujan.
"Bisa jadi berat badan saya yang sekitar 78kg juga berpengaruh karena lebih membebani ban belakang," terangnya.
"Ketika balapan di lintasan kering, berat badan saya malah jadi masalah yang lebih besar dengan generasi terbaru ban belakang saat ini."
"Ketika hujan, berat badan memberi sedikit daya tarik. Kondisi ini mengurangi beberapa kelemahan yang justru terkadang berubah jadi keuntungan."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kisal Aldila Sutjiadi Ikut Rangkaian Turnamen di AS: Total Hadiah Rp 141 Juta Baru Cukup Menutup Biaya Hotel https://t.co/2C6wGuAgb2— SKOR.id (@skorindonesia) May 23, 2021
Berita MotoGP 2021 Lainnya:
Luca Marini Ketagihan Balapan Flag-to-flag seperti MotoGP Prancis 2021