SKOR.id - Selain Jude Bellingham yang tampil memukau pada musim debutnya bersama Real Madrid, pemain lain seperti Dani Carvajal juga menunjukkan performa apik di musim 2023-2024.
Jude Bellingham tampil memukau bersama Real Madrid di kompetisi Liga Spanyol (La Liga) musim 2023-2024. sejauh ini ia telah tampil dalam delapan pertandingan dengan torehan delapan gol, serta dua assist.
Penampilan Jude Bellingham membuat dirinya dinilai mampu membalas ekspektasi besar yang dibebankan kepadanya, di sisi lain pemain seperti Dani Carvajal juga menunjukkan peningkatan performa.
Masih menjadi salah satu andalan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, di ajang Liga Spanyol 2023-2024, Dani Carvajal tampil lebih baik dibandingkan musim sebelumnya.
Jika musim lalu Dani Carvajal membutuhkan 27 pertandingan untuk mencatatkan dua assist, musim ini ia hanya membutuhkan dua laga untuk membuat catatan tersebut di Liga Spanyol, tanpa menunggu semusim penuh.
Pada ajang Liga Spanyol, assist pertamanya ia catatkan pada laga pembuka La Liga saat Real Madrid bertandang ke markas Athletic Bilbao, Stadion San Mames, yang berhasil dituntaskan oleh Rodrygo, sebagai gol pembuka musim 2023-2024.
Sementara itu assist terakhirnya ia ciptakan pada laga jornada kesembilan Liga Spanyol saat Real Madrid menundukkan Osasuna dengan skor 4-0, kala itu umpan pemain berusia 31 tahun itu disambut oleh Jude Bellingham.
Dani Carvajal memang sebelumnya dikenal sebagai pemain berposisi bek kanan yang kerap maju ke depan membantu rekan setimnya saat dalam posisi menyerang.
Dengan memanfaatkan posisi bermainnya di formasi 4-2-2 versi Carlo Ancelotti, Dani Carvajal mampu memanfaatkan situasi di wilayah pertahanan lawan. Bagi Osasuna, itu merupakan mimpi buruk, yang membuat mereka harus kebobolan empat gol ketika berhadapan dengan Real Madrid.
"Di luar kelebihan beban yang saya alami saat melawan Real Sociedad, saya berada dalam momen yang fantastis. Membantu tim menjaga clean sheet dan memberikan assist secara ofensif, jadi saya sangat senang," ujar Dani Carvajal seusai mencatatkan assist dan membantu timnya menang melawan Osasuna.
Rekor terbanyaknya dalah mencetak 11 assist dalam 41 laga di semua kompetisi musim 2016-2017, dengan kondisi saat ini ia dinilai bisa memberikan yang lebih baik untuk Real Madrid.
Hal tersebut didukung dengan perubahannya, seperti melakukan diet dan latihan fisik, kekuatan tubuhnya menjadi salah satu kelebihan yang dimiiki oleh Dani Carvajal.
Musim lalu ia hanya melewatkan empat laga, dan Carlo Ancelotti mengisyaratkan bahwa musim ini pemain berposisi bek sayap akan memiliki peran yang sangat penting.
Ketika posisi bek sayap kiri bisa diisi Fran Garcia, Ferland Mendy, hingga Eduardo Camavinga, Dani Carvajal tak tergantikan di posisi bek kanan, meski di posisi tersebut juga bisa ditempati Lucas Vazquez hingga Nacho Fernandez.
Musim 2023-2024, menjadi kesempatan bagi Dani Carvajal menunjukkan diri, bahwa kemampuannya belumlah habis.