- Kawasaki Frontale menang 1-0 atas Sagan Tosu di pekan kedelapan Meiji Yasuda J1 League.
- Gol Kawasaki Frontale dicetak pemain pengganti, Daiya Tono.
- Hasil positif atas Sagan Tosu jadi kemenangan ke-300 Kawasaki di J1 League.
SKOR.id - Penyerang pengganti, Daiya Tono bangga golnya berhasil memberikan kemenangan bersejarah untuk Kawasaki Frontale.
Di pekan kedelapan Meiji Yasuda J1 League tengah pekan ini, Kawasaki Frontale menang 1-0 atas tim kuda hitam, Sagan Tosu.
Satu-satunya gol di pertandingan tersebut dicetak Daiya Tono, penyerang pengganti yang dimainkan di babak kedua.
Tono menggantikan Yasuto Wakizaka pada menit ke-63 untuk meningkatkan daya serang Azzurro Nero.
Hanya butuh tiga menit untuk pemain 22 tahun untuk memecah kebuntuan timnya dan mencetak gol keduanya musim ini.
Berawal dari umpan vertikal tajam Joao Schmidt, dilanjutkan Leandro Damian yang melepaskannya ke Tono, sang striker lalu menceploskan bola usai mengalahkan dua bek lawan.
Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan berakhir dan Kawasaki Frontale merengkuh kemenangan kedelapannya musim ini, sekaligus memantapkan posisi mereka di puncak klasemen.
Ini juga jadi kemenangan ke-300 klub asal Tokyo Selatan tersebut di J1 League, yang menjadikan gol Daiya Tono kian spesial.
"Saya senang karena ini adalah gol pertama saya di Todoroki (kandang Kawasaki Frontale), dan yang terpenting, saya senang karena tim menang," tutur Tono.
Musim ini, Tono membuka rekening golnya saat Kawasaki Frontale menang 5-1 atas Vegalta Sendai di laga tandang pekan ke-2.
Sejauh ini mantan pemain Honda FC ini telah tampil dalam enam pertandingan, dan baru sekali menjadi starter.
Selanjutnya Kawasaki Frontale akan menantang peringkat keenam, FC Tokyo pada 11 April.
Skorer bisa menyaksikan pertandingan-pertandingan Meiji Yasuda J1 League musim ini lewat siaran langsung K-Vision di channel MNC Sport dan atau Soccer Channel.
Selain itu, penggemar J.League juga bisa menyaksikan melalui MNC vision (Channel: MNC Sport dan atau Soccer Channel), Vision+ (OTT), dan MNC Play (TV Kabel).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Bola Hanya Nyrempet, Cristiano Ronaldo Gagal Maksimalkan Peluang Emas https://t.co/kDOj4LUEra— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 8, 2021
Berita J.League lainnya:
Rapor Pemain ASEAN di J.League Pekan Ke-8: (Harusnya Ada) Duel Asia Tenggara, Chanathip Merana
Kapan Kiper Timnas Vietnam Bisa Debut di J.League Bersama Cerezo Osaka