- Bintang Cristiano Ronaldo dikabarkan bakal meninggalkan Juventus.
- Cristiano Ronaldo lebih berpeluang ke Manchester United daripada Real Madrid.
- Pasalnya, Real Madrid mengincar penyerang PSG, Kylian Mbappe.
SKOR.id - Cristiano Ronaldo menghadapi spekulasi terkait masa depannya di Juventus.
CR7 dikabarkan bakal hengkang dari Juventus usai kegagalan di Liga Champions.
Real Madrid bisa saja membawa kembali Cristiano Ronaldo dengan nilai 25 juta pounds yang diminta Bianconeri.
Akan tetapi, Ronaldo dinilai lebih berpotensi kembali ke Manchester United.
Pasalnya, Los Blancos lebih memilih untuk mendatangkan pemain PSG, Kylian Mbappe, pada musim panas.
Mbappe akan habis kontraknya di PSG pada tahun 2022 dan pemain Prancis tersebut belum memiliki kesepakatan terkait perpanjangan kontrak.
Sementara itu, Real Madrid telah menetapkan penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland, sebagai alternatif Mbappe dengan harga yang lebih murah.
Karena itu, peluang Ronaldo ke Old Trafford lebih terbuka. Apalagi, pelatih Ole Gunnar Solskjaer tengah membangun skuad.
Bintang Portugal tersebut sempat menghabiskan enam musim di Manchester United sebelum menuju Real Madrid.
Ronaldo dinilai bakal cocok dengan permainan Solskjaer dengan mengandalkan serangan balik.
Saat ini, Manchester United membutuhkan pemain di posisi bek tengah, penyerang tengah, gelandang, serta bek kanan.
Sementara itu, kontrak Cristiano Ronaldo akan habis pada Juni 2022.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Cristiano Ronaldo lainnya:
Bukan Cristiano Ronaldo, Pemain Ini yang Layak Dilabeli ''Si Pembuat Masalah'' di Juventus