- Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mengaku mengagumi pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte.
- Thomas Tuchel merasa bangga punya kesempatan melawan Antonio Conte.
- Tuchel akan menghadapi pelatih seperti Antonio Conte dengan kepala dingin.
SKOR.id - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mengaku mengagumi sosok pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, jelang pertemuan keduanya.
Chelsea akan menjamu Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022, Minggu (23/1/2022) malam pukul 23.30 WIB.
Thomas Tuchel dan Antonio Conte akan bertemu ketiga kalinya pada bulan ini.
Chelsea dan Tottenham Hotspur sudah bertemu dua kali di dua leg semifinal Piala Liga Inggris. Dalam dua laga tersebut The Blues sukses meraih kemenangan dengan agregat 3-0.
Tuchel mengaku bangga bisa bermain melawan pelatih sekelas Conte.
"Tidak diragukan lagi saya adalah penggemar berat Antonio Conte," kata Tuchel.
"Apa yang dia lakukan pada tim sangat jelas, itu adalah tim Antonio Conte. Mereka bermain selalu dengan keinginan untuk menang, selalu dengan input fisik yang besar dan gaya bermain tanpa henti, dan dia seperti ini di pinggir lapangan. Melatih timnya seperti ini, beginilah performa mereka. Selalu menyenangkan untuk ditonton dan saya sangat bangga bermain melawan timnya. Sekarang kami melakukannya untuk ketiga kalinya."
Tuchel punya strategi khusus untuk menghadapi Conte. Ia sempat emosional saat Chelsea bermain imbang melawan Brighton pada Liga Inggris pekan sebelumnya.
Untuk melawan Tottenham Hotspur, Tuchel ingin menyelesaikan pertandingan bertajuk derbi London dengan kepala dingin.
"Ketika Anda memainkan derbi seperti ini atau melawan pelatih emosional seperti Antonio Conte, Anda tidak bisa hanya bermain dengan emosi," ujar Tuchel.
"Tapi saya berharap diri saya tetap tenang di saat-saat yang menentukan dan tetap berpikiran jernih."
Thomas Tuchel saat ini tengah mencoba mengeluarkan Chelsea dari keterpurukan. Mereka hanya meraih tiga kemenangan dari 11 pertandingan terakhir di Liga Inggris.
Berita Liga Inggris lainnya:
Dusan Vlahovic Covid-19, Negosiasi dengan Arsenal Tersendat
Diogo Jota Gemilang bersama Liverpool, Disebut Tidak Beda Jauh dengan Mohamed Salah