- Liga Jepang patut berbangga dengan statistik Daichi Kamada musim ini.
- Mantan pemain J.League tersebut bukan hanya apik di Bundesliga.
- Kamada juga punya statistik oke punya di Liga Europa.
SKOR.id - Mantan pemain J.League, Daichi Kamada, punya statistik yang oke punya di kancah Eropa.
Bersama Eintracht Frankfurt, geladang asal Jepang itu berhasil mencatatkan gol dalam dua laga berturut-turut di Eropa.
Pada Jumat (29/4/2022) dini hari WIB, Eintracht Frankfurt menang 2-1 atas West Ham United di leg pertama semifinal Liga Europaa.
Daichi Kamada mencetak gol kedua Frankfurt pada laga tersebut untuk menggenapi gol yang dicetak Ansgar Knauff di menit pertama.
Gol tersebut sekaligus menjadi gol kedua Danchi Kamada di dua kompetisi berturut-turut.
Sebelumnya, ia juga berhasil mencetak gol saat Eintracht Frankfurt bermain imbang 2-2 melawan Hoffenheim di Bundesliga.
Dengan tambahan satu golnya dini hari tadi, Daichi Kamada kini telah mengoleksi lima gol dan satu assist dari 11 laga di Liga Europa.
Sementara di Bundesliga, gelandang berusia 25 tahun itu sudah mencetak empat gol dan dua assist dari 29 pertandingan.
Daichi Kamada bisa dibilang sebagai salah satu pemain asal Jepang tersukses di Eropa.
Ia diboyong Eintracht Frankfurt dari Sint-Truiden pada 2019 lalu.
Daichi Kamada memulai kariernya bersama klub asal Jepang, Higashiyama, sebelum berseragam Sagan Tosu dari 2015-2017.
Baca Juga Berita J.League Lainnya:
Meiji Yasuda J1 League 2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap