SKOR.id - Satu alumni Liga TopSkor lolos seleksi dan dipastikan bergabung ke pemusatan latihan atau training center (TC) Timnas U-17 Indonesia.
Belum lama ini PSSI mengumumkan daftar pemain yang masuk ke TC Timnas U-17 Indonesia dari hasil seleksi di 12 daerah dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.
Pelatih kepala Timnas U-23 Indonesia, Bima Sakti hanya memilih lima dari 50 pemain yang bersaing dalam seleksi tersebut.
Lima pemain itu adalah I Wayan Arta Wiguna (kiper), Rionaldi Mehran (bek), Maori Ananda Yves (geladang), Fairuz Farhan Al Radin (penyerang sayap), dan M Aulia Rahman (striker).
Fairuz Farhan Al Radin berstatus sebagai alumni Liga TopSkor. Dia menjadi satu-satunya pemain jebolan kompetisi usia muda itu yang lolos ke TC Timnas U-17 Indonesia.
Sebagai infomasi, Fairuz Farhan pernah bermain untuk Revoltion Soccer di kompetisi Liga TopSkor pada 2020 lalu.
Winger kelahiran Depok, 13 Juni 2007 itu mengaku senang bisa lolos seleksi dan kini bergabung dengan skuad sementara Timnas U-17 Indonesia.
"Alhamdulillah pastinya sangat bersyukur banget karena bisa terpilih untuk TC timnas U-17," kata Fairuz kepada Liga TopSkor.
"Ini semua bukan berkat aku sendiri, ini berkat doa orang tua, serta support dari teman-teman dan keluarga," Fairuz menambahkan.
Lebih dari itu, Fairuz bercerita kalau sebelum mengikuti seleksi Timnas U-17 Indonesia berlatih dengan SKO Ragunan, di Cibubur.
"Jadi sebelumnya ada seleksi SKO (Ragunan) dan ada TSG coach Aldi, alhamdulillah saya terpilih masuk ke tim SKO dan alhamdulillah saya juga terpilih mengikuti seleksi timnas U-17 Indonesia," tutur Fairuz.
Tahu mendapatkan panggilan untuk menjalani seleksi, Fairuz pun menambah porsi latihannya di SKO Ragunan.
"Seminggu sebelum berangkat saya latihan di SKO, seminggu itu saya selalu latihan fisik di sana untuk mempersiapkan seleksi timnas," ujar Fairuz.
Adapun, selain SKO Ragunan, Fairuz Farhan juga menjadi bagian dari SSB Sparta Depok.
"Saya berharap bisa masuk tim di Timnas U-17 Indonesia ini," ungkap Fairuz Farhan Al Radin.
Ya, seleksi ini manjadi bagian persiapan Timnas U-17 Indonesia menatap Piala Dunia U-17 2023.
Ajang Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di Indonesia pada November mendatang.