- Alex Marquez mengenang momen kala dirinya mengalami cedera arm pump di 2016.
- Saat itu, pembalap asal Spanyol ini menderita arm pump di kedua lengannya.
- Alex Marquez pun terpaksa melakukan operasi untuk memperbaiki masalah tersebut.
SKOR.id - Arm pump tiba-tiba menjadi populer setelah kegagalan pembalap Yamaha, Fabio Quartararo, memenangi MotoGP Spanyol 2021 di Sirkuit Jerez akhir pekan lalu.
Diserang arm pump saat memimpin balapan, pria Prancis ini perlahan-lahan merosot hingga akhirnya finis di peringkat ke-13.
Pulang dengan tambahan tiga poin, posisi Fabio Quartararo di puncak klasemen pun tergeser oleh Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Alex Marquez pun turut buka suara terkait cedera arm pump yang tampaknya kerap diderita oleh para pembalap motor.
Pembalap tim LCR Honda ini mengaku pernah mengalami cedera arm pump pada musim 2016 atau saat dirinya masih mentas di kelas Moto2.
Saat itu, Alex Marquez mengalami cedera pada kedua lengannya. Hal ini membuatnya terpaksa menjalani operasi demi menyelesaikan masalah tersebut.
"Saya mengalami masalah arm pump pada 2016 saat masih membalap di Moto2," pembalap 25 tahun itu mengungkapkan.
"Saat itu, motor di Moto2 lebih banyak menggunakan kopling (daripada di MotoGP) dan saya mengalami arm pump di kedua lengan."
"Situasi ini sangat menyulitkan dan saya akhirnya memilih untuk operasi," ujar Alex Marquez.
Alex Marquez pun harus puas menutup kompetisi Moto2 2016 dengan duduk di peringkat ke-13 dengan koleksi 69 poin.
Adapun, masalah arm pump juga membuat Fabio Quartararo terpaksa melakukan operasi.
Pada musim ini, ada tiga pembalap lain yang menjalani operasi untuk menuntaskan masalah arm pump, yakni Aleix Espargaro, Jack Miller, dan Iker Lecuona.
"Penyakit arm pump ini memang sulit dikendalikan. Kita tidak bisa berbuat apa-apa ketika itu terjadi."
"Tidak mudah memang tetapi itu sesuatu yang harus diterima dan para pembalap harus tetap fokus," Alex Marquez menuturkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita MotoGP Lainnya:
Susul Fabio Quartararo, Aleix Espargaro segera Jalani Operasi Arm Pump
Suara Hati Stefan Bradl tentang Kondisi Motor Honda di MotoGP 2021