- Pelatih timnas basket Filipina, Chot Reyes, membuat dua sejarah buruk dalam tiga bulan.
- Filipina kalah dari Indonesia di final SEA Games dan tunduk dari Jepang di Piala Asia FIBA 2022.
- Padahal, Indonesia dan Jepang sudah lama tak pernah menang atas Filipina.
SKOR.id - Pelatih timnas basket Filipina, Chot Reyes, makin menjadi musuh warganet di negera tersebut menyusul dua hasil buruk.
Tak tanggung-tanggung, dalam tiga bulan terakhir, pria yang kini berusia 58 tahun tersebut membuat pamor basket Filipina, tercoreng.
Pertama, 22 Mei 2022, Chot Reyes gagal membawa Filipina mempertahankan medali emas di SEA Games 2021 Vietnam.
Kegagalan ini memutus catatan apik Filipina yang untuk kali pertama tak mampu meraih medali emas SEA Games sejak edisi 1991.
Kala itu, Indonesia jadi mimpi buruk Filipina. Bersua di final yang berlangsung di Thanh Tri Gymnasium, Merah Putih menang dengan skor 85-81.
Di sisi lain, ini merupakan kali pertama Indonesia mampu menundukkan Filipina sejak SEABA 1996 yang berlangsung di Surabaya, Jawa Timur.
Kedua, 19 Juli 2022, Chot Reyes gagal membawa Filipina ke perempat final Piala Asia FIBA 2022 usai takluk dari Jepang dengan skor 81-102.
Masalahnya, bukan ketidakmampuan mereka lolos ke perempat final yang membuat warganet Filipina, geram, melainkan kekalahan dari Jepang.
Ini adalah kali pertama Filipina kalah dari Jepang sejak Piala Asia FIBA 2003. Sebuah rekor yang bertahan 19 tahun lamanya.
Bertanding di Heida Gymnasium, Harbin, Cina, ketika itu, Jepang menang tipis 66-64 atas negara berjulukan Lumbung Padi Asia tersebut.
Yang jelas, kegagalan Filipina meraih emas SEA Games 2021 Vietnam dan tersingkir di babak playoff Piala Asia FIBA 2022, jadi sinyal buruk.
Di tengah kondisi timnas basket yang tidak baik-baik saja, Filipina akan jadi salah satu tuan rumah Piala Dunia FIBA 2023.
Selain itu, posisi Chot Reyes sebagai pelatih Filipina, semakin di ujung tanduk karena warganet mendesak Federasi Basket Filipina (SBP) untuk memecatnya.
Berita Piala Asia FIBA 2022:
Skor 5: Marques Bolden Pimpin Daftar Pemain Terbaik Babak Penyisihan Grup Piala Asia FIBA 2022