- Torino dikabarkan telah memecat Marco Giampaolo dari kursi kepelatihan.
- Pemecatan Marco Giampaolo disinyalir merupakan buntut dari rentetan hasil buruk yang diterima Torino.
- Il Toro saat ini masih terdampar di pos ke-18 klasemen sementara Liga Italia.
SKOR.id - Torino dikabarkan telah memecat Marco Giampaolo setelah tak kunjung meraih hasil positif di Liga Italia.
Keputusan itu diambil setelah Torino hanya bermain imbang 0-0 kontra Spezia pada laga terbaru.
"Torino FC mengumumkan bahwa telah membebastugaskan Marco Giampaolo dari posisi pelatih tim utama," tulis pernyataan Torino, dikutip dari Football Italia.
"Klub berterima kasih kepada Giampaolo dan stafnya atas profesionalisme dan komitmen yang ditunjukkan dalam beberapa bulan bersama Granata," lanjut pernyataan tersebut.
Pemecatan Marco Giampaolo ini disinyalir merupakan buntut dari rentetan hasil buruk yang didapatkan Torino di Liga Italia.
Dari 18 laga yang sudah dijalani di Liga Italia musim ini, mereka hanya mampu meraih dua kemenangan, tujuh hasil imbang, dan sembilan kali kekalahan.
Koleksi 13 poin membuat mereka terdampar di zona degradasi, tepatnya di posisi ke-18 klasemen sementara.
Dari jumlah pertandingan tersebut pula Andrea Belotti dan kolega baru menyarangkan 26 gol, kebobolan 35 kali.
Kabar terkini menyebutkan bahwa Torino akan menunjuk mantan pemainnya, Davide Nicola, untuk mengisi kursi pelatih yang baru.
Davide Nicola merupakan mantan pemain Il Toro pada musim 2005-2006 saat klub tersebut bermain di kasta kedua Liga Italia alias Serie B.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Arsenal vs Newcastle United: Smith Rowe Cemerlang, The Gunners Menang Besar https://t.co/iaXzFBeaW4— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 18, 2021
Berita Liga Italia Lainnya:
Hasil Cagliari vs AC Milan: Diwarnai Kartu Merah dan Gol Ibrahimovic, Rossoneri Aman di Puncak
Inter Milan Telat Bayar Cicilan Achraf Hakimi dan Belum Bayar Gaji Pemain