- Prestasi membanggakan diraih petenis putri Indonesia, Aldila Sutjiadi.
- Aldila berhasil merebut gelar juara ganda putri ITF World Tennis Tour W100 di Charleston, Amerika Serikat.
- Kesuksesan yang diraih Aldila Sutjiadi menuai pujian dari Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman.
SKOR.id - Gelar demi gelar tak henti-hentinya ditorehkan oleh petenis putri asal Indonesia, Aldila Sutjiadi.
Awal bulan lalu, Aldila sukses menjuarai Copa Colsanitas di Bogota, Kolombia, bersama partnernya, Astra Sharma.
Dan, Minggu (1/5/2022) WIB, Aldila kembali merebut titel kampiun. Kali ini dari ITF World Tennis Tour W100 di Charleston, Amerika Serikat.
Aldila, yang berpasangan dengan Katarzyna Kawa asal Polandia, sukses memenangi laga kontra wakil tuan rumah dengan skor 6-1, 6-4.
Pada semifinal, Aldila/Kawa juga menang telak 6-1, 6-0 atas unggulan, Olivia Tjandramulia (Australia)/Marcela Zacarias (Meksiko).
Dengan kemenangan ini, Aldila/Kawa pun berhak atas hadiah 2.787 dolar AS atau sekitar Rp40 juta.
Peringkat Aldila di SEA Games Vietnam pun ikut terkatrol menjadi posisi 77 ganda dunia awal pekan depan.
Keberhasilan Aldila menjuarai W100 Charleston turut mengundang pujian dari Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman.
Dilansir dari laman resmi KONI, Marciano menyebut prestasi Aldila telah membuat Indonesia bangga.
Lihat postingan ini di Instagram
"Selaku Ketua Umum KONI Pusat, saya menyampaikan selamat kepada Aldila Sutjiadi yang kembali berhasil membuat Indonesia bangga melalui prestasinya dengan menjadi juara ganda putri ITF World Tennis Tour W100 di Charleston," tutur Marciano.
"Terima kasih dan apresiasi atas kerja keras Aldila Sutjiadi selama ini," ujarnya.
Marciano berharap prestasi Aldila di kancah internasional mampu memotivasi atlet Indonesia lainnya, khususnya yang akan mewakili Indonesia pada SEA Games Hanoi.
Mantan Kepala BIN itu juga berharap induk cabang olahraga, terutama Pengurus Pusat Persatuan Tenis Lapangan Indonesia (PP. Pelti) mendorong atlet-atlet lainnya.
"Suksesnya Aldila harus memotivasi induk cabang olahraga untuk mengantar atlet lainnya meraih prestasi di kancah internasional," ujarnya.
"Kita harus belajar bagaimana Aldila sukses, kemudian program pembinaan olahraga prestasi harus menyesuaikan metode yang sudah terbukti berhasil," imbuhnya.
Berita tenis lainnya:
Aktor Ben Stiller Berbagi Kecintaannya pada Tenis dan Ajakan Rafael Nadal
Mantan Petenis Dunia Banting Setir, dari Sampul Playboy Kini OnlyFans