- Sebelum pindah ke Barcelona, Philippe Coutinho lima tahun membela Liverpool.
- Bersama The Reds sang pemain mencatatkan 201 penampilan dan mencetak 54 gol.
- Secuil hati Coutinho dikabarkan masih tertinggal di Liverpool.
SKOR.id - Philippe Coutinho diyakini belum bisa melupakan beberapa kenangan ketika merumput bersama Liverpool.
Sudah hampir tiga tahun Philippe Coutinho meninggalkan Liverpool ke Barcelona. Namun, pemain asal Brasil itu ketahuan masih menyimpan kenang-kenangan saat dirinya membela The Reds.
Dilansir dari Daily Star, Philippe Coutinho ketahuan masih membawa plat mobil yang digunakan ketika berada di Merseyside.
Plat tersebut berakhirkan LFC yang merupakan singkatan dari Liverpool Football Club.
Wajar jika kenangan bersama klub yang kini diasuh Jurgen Klopp itu masih membekas dalam memori Coutinho.
Pemain berusia 28 tahun tersebut tercatat lima tahun membela Liverpool. Dirinya mencatatkan 201 penampilan dan mencetak 54 gol.
Laporan menyebut jika itu adalah momen terbaik dari perjalanan Philippe Coutinho sebagai pesepak bola.
Sementara ketika merapat ke Barcelona, performanya dinilai menurun. Barca bahkan sempat meminjamkan sang pemain ke Bayern Munchen musim lalu.
Namun musim ini tampaknya karier sang pemain di Katalan akan jauh lebih baik. Coutinho merupakan salah satu andalan pelatih Ronald Koeman untuk mengisi lini depan.
Musim ini, gelandang asal Brasil itu tercatat tampil dalam enam pertandingan, lima di Liga Spanyol dan satu di Liga Champions
Terbaru, Coutinho tampil penuh pada laga El Clasico kontra Real Madrid di Liga Spanyol, yang berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan tim tamu, Sabtu (24/10/2020).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Barcelona Lainnya:
Barcelona vs Real Madrid: 4 Fakta Menarik El Clasico 2020-2021