- Melalui akun Instagram Bigetron Esports, Svafvel mengungkapkan rasa optimismenya bisa meraih titel juara bersama tim barunya ini.
- Hal tersebut memang tak lepas dari komposisi tim yang menurutnya lengkap dan mempunyai banyak pengalaman.
- Dimana kini roster Bigetron Red Villains diisi oleh uHigh, Liquid, Ryzen, Alan, dan Svafvel untuk PMPL ID 2023 Spring mendatang.
SKOR.id - Jelang PMPL Indonesia 2023 Spring terdapat tim yang melakukan perombakan timnya secara besar-besaran.
Tim tersebut adalah Bigetron Red Aliens atau yang kini telah berganti nama menjadi Bigetron Red Villains.
Dimana Bigetron Red Villains ini melakukan transfer besar-besaran dengan melepas Zuxxy, Luxxy, dan Misery, kemudian mendatangkan duet Alan dan Svafvel.
Sehingga kini roster Bigetron Red Villains diisi oleh uHigh, Liquid, Ryzen, Alan, dan Svafvel untuk PMPL ID 2023 Spring mendatang.
Melalui akun Instagram Bigetron Esports, Svafvel mengungkapkan rasa optimismenya bisa meraih titel juara bersama tim barunya ini.
"Komposisi tim menurutku sudah perfect. Ada Satar, uHigh, Abi, Liquid yang punya pengalamannya sendiri. Di atas kerta harusnya kita bisa juara," tutur Svafvel.
Rasa optimis dari eks pemain NFT Esports ini juga tak lepas dari iklim positif yang dirasakan dalam tim barunya ini.
Apalagi untuk musim ini Bigetron Red Villains akan dilatih oleh pelatih yang bertangan dingin yaitu Jeffry Hariwijaya yang dikenal sebagai pelatih yang disiplin.
Serta didukung dengan pola latihan tepat yang dipadukan dengan kegiatan fisik, rasa optimisme dari Svafvel memang cukup masuk akal untuk saat ini.
Berita PUBG Mobile lainnya:
Misery Ceritakan Alasan Dirinya Tinggalkan Bigetron
NaTic Ceritakan Proses Terpilihnya sebagai Pelatih Timnas PUBG Mobile Solo